Lisa Rizki Fausiah,l selaku Assistant Manager Keuangan dan Umum PLN UP3 Bulukumba, menambahkan bahwa kesehatan pegawai adalah aset penting perusahaan.
“Dengan program MCU rutin ini, kami ingin memastikan seluruh pegawai bekerja dalam kondisi prima sehingga dapat melayani masyarakat dengan maksimal,” katanya.
Program MCU ini merupakan bagian dari komitmen PLN dalam menciptakan lingkungan kerja yang sehat dan produktif, sejalan dengan budaya keselamatan dan kesehatan kerja yang diterapkan perusahaan.
PLN berharap agar kerjasama dengan layanan kesehatan seperti Prodia dapat terus berlanjut dan ditingkatkan demi kesejahteraan pegawai dan peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat. (AaN)