Siap Debat Kandidat, KPU Tana Toraja Adakan Konferensi Pers

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TANA TORAJA.- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, akan menggelar debat terbuka calon bupati dan calon wakil bupati pada Pilkada 2024. Debat tersebut akan digelar di Gedung serbaguna Tammuan Mali Makale, pada Rabu (6/11/2024).

Dalam persiapan itu Ketua KPU Tana Toraja, Berthy Paluangan menyampaikan dalam konfres, bahwa pihaknya telah mengundang kedua pasangan calon bupati Tana Toraja yakni Zadrak Tombeg-Erianto Lasso P dan Victor Datuan Batara-Jhon Diplomasi untuk mengikuti debat besok.

Digelar debat calon bupati dan calon wakil bupati Tana Toraja adalah bagian dari rangkaian tahapan kampanye Pilkada Serentak 2024.

“Tahapan salah satu yang difasilitasi adalah debat publik untuk menjadi ruang bagi pasangan calon dan kembali kepada pasangan calon sendiri untuk menggunakan kesempatan untuk hadir,” ucap Berthy dalam konferensi pers di kantor KPU Tana Toraja, Selasa (5/11/2024).

Kata Berthy, Debat di Toraja berbeda dibanding daerah lain, ia menyebut debat Pilkada Tana Toraja hanya digelar 1 kali dan nantinya akan dapat disaksikan langsung masyarakat luas melalui jalur siaran TVRI.

Nantinya, KPU Tana Toraja membatasi tamu di lokasi debat hanya sebanyak 300 orang. Para undangan terdiri dari KPU, Bawaslu, akademisi, tokoh masyarakat dan Pers.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Tiga Pilar Kel.Tamarunang Gowa Hadiri Pembukaan Sepak Bola Mini Cup

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Majelis Tahsin Anak Modul Mengikuti Acara Milad Syech Yusuf Al-Makassari Al-Bantani

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Majelis Tahsin Anak Modul dari Masjid PPSP Gontang Makassar berpartisipasi dalam acara Persaudaraan Cinta...

Gubernur Sulawesi Utara Membuka Penerbangan Perdana Manado-Toraja

PEDOMANRAKYAT, TORAJA - Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) memulai penerbangan perdana rute Manado-Toraja menggunakan maskapai Wings Air. Gubernur Sulut...

Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Beri Apresiasi Pengiriman Beras Kementan RI untuk Palestina

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (DPP IMM), melalui Bidang Buruh, Tani, dan Nelayan, menyampaikan...

Indonesia Berikan Bantuan 10.000 Ton Beras untuk Palestina, Mentan Amran: Ini Bentuk Solidaritas Nyata

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pemerintah Indonesia menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa 10.000 ton beras kepada Palestina. Bantuan ini diserahkan langsung...