Kepala Bidang Pembinaan SMK H. Hery Sumiharto, SE., M.Ed dalam hal ini mewakili Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan dalam sambutannya mengatakan bahwa SMKN 9 Makassar adalah salah satu SMK yang memiliki terobosan yang sangat luar biasa di Sulawesi Selatan, perjalanannya saya pantau terus yang dulunya merupakan SMK pinggiran dibawah kepemimpinan Pak Muhiding hingga sekarang menyandang sebagai SMK Pusat Keunggulan. Ini patut diapresiasi dan dicontoh oleh semua SMK, termasuk kerjasama dengan industri yang betul-betul terealisasi.
H. Hery juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Disnakertrans Provinsi Sulawesi Selatan dan Disnaker Kota Makassar, yang telah mengawal dan memfasilitasi SMKN 9 Makassar dalam pelaksanaan Jobfair ini, begitu pula dengan Perusahaan/Industri yang ikut ambil bagian dalam Jobfair kami ucapkan terima kasih.
Untuk para alumni SMKN 9 Makassar dan calon pencari kerja umum, kami sampaikan agar memanfaatkan kesempatan emas hari ini, bisa bertemu langsung dengan perusahaan yang membutuhkan talenta-talenta muda terbaik anda, tetap semangat dan sukses untuk kalian semua.
Selanjutnya H. Hery membuka kegiatan Job fair dan menyaksikan penandatanganan perjanjian kerjasama antara SMKN 9 Makassar dengan PT. Nutrifood Indonesia serta PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk., serta meresmikan Masjid Ridwan SMKN 9 Makassar.
Secara terpisah, Muhiding mengatakan bahwa ke 27 perusahaan yang hadir dalam Jobfair SMKN 9 Makassar baik sebagai perusahaan perekrut tenaga kerja maupun sponsorhip diantaranya PT. Kawan Lama Group, PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk., Harper Perintis, PT. Victoria Internasional Futures, PT. OS. Selnajaya, Hakatek, CV. Anugrah Bahari Mandiri, PT. Koba Mirai Japan, Honda Sanggar Laut Selatan, PT. Global Maju Pratama, PT. Nutrifood Indonesia, Bank BTPN Syariah, PT. Bintang Internasional, PT. Arta Boga Cemerlang, Rabbani, Yamaha Suraco Jaya Abadi Motor, Ana Event, 24 Visa, Domami, PT. Indofood Sukses Makmur, PT. Cahaya Abadi Trans Logistic, Oriflame, Penerbit Erlangga, Penerbit Andi, Penerbit Mediatama, ATRAC, dan PT. Suzuki Sinar Galesong, dengan jumlah pelamar kerja sebanyak 223 Orang, dengan perincian 10 orang Alumni SMKN 9 Makassar dan 213 orang pelamar umum. Hal ini membuktikan bahwa alumni-alumni sekolah kami sudah lebih dahulu terserap di Industri, pungkas Muhiding.
Lebih jauh, Muhiding mengatakan bahwa kegiatan Jobfair ini masih berlanjut besok hari Kamis, 14 November 2024 mulai jam 09.00-12.00 WITA, jadi para pencari kerja yang belum ada kesempatan hari ini bisa datang besok dengan membawa persyaratan yang cukup mudah yakni membawa Fotocopy Ijazah/SKL, Biodata diri (CV), Pas Foto 4 x 6 cm sebanyak 1 lembar, berpakaian rapi (menggunakan kemeja dan bersepatu), dan jangan lupa daftar dulu melalui tautan berikut: https://bit.ly/skanseljobfair2024 kata Muhiding. ( ab/r )