Mengasah Kreativitas dan Keberanian, SLBN 1 Pangkep Gelar Outing Class Perdana di Geopark Maros-Pangkep

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Meski melelahkan, semangat belajar di alam terbuka tampak membara. “Kami sangat senang bisa belajar di alam terbuka ini. Meski harus menaiki banyak tangga, kami mendapatkan pengalaman baru,” ungkap Naufal, seorang siswa tunagrahita.

Kegiatan di Sumpang Bita juga diisi dengan bernyanyi dan bermain games, menciptakan suasana penuh keceriaan. Anak-anak tampak menikmati setiap momen, dari belajar tentang keanekaragaman alam hingga membentuk rasa cinta lingkungan.

Pembelajaran Sehari Penuh Makna

Lebih dari sekadar rekreasi, Outing Class ini menjadi laboratorium kehidupan nyata bagi para siswa. Proses dari awal perjalanan, seperti menaiki bus, membeli tiket, hingga menjelajah tempat wisata, memberikan pembelajaran langsung yang melibatkan berbagai aspek.

Guru pendamping menilai kegiatan ini sebagai media untuk meningkatkan sosialisasi, rasa percaya diri, dan kemandirian siswa berkebutuhan khusus.

Seorang guru yang tidak ingin disebut namanya menuturkan, “Melalui kegiatan ini, anak-anak diajarkan untuk menghargai alam, mengenal lingkungan, dan memahami pentingnya kelestarian. Hal-hal kecil seperti belajar membaca, menghitung, hingga mengamati dapat memupuk sikap peduli terhadap alam.”

Kegiatan ini menjadi momen penting dalam perjalanan pendidikan inklusif di SLBN 1 Pangkep. Dengan belajar di luar kelas, siswa tidak hanya mendapatkan ilmu, tetapi juga pengalaman yang memperkaya wawasan dan karakter mereka.(Hdr)

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  “Kencan” dengan Nakhoda KM Tilongkabila (9) : Hadapi Sangkur Terhunus Tinggal Beberapa Milimeter

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...