Gandeng UMSi, PLN ULP Sinjai Sosialisasi K3

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Dalam rangka memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional yang berlangsung serentak di seluruh Indonesia pada 12 Januari hingga 12 Februari 2025, PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Sinjai berkolaborasi dengan Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) menggelar sosialisasi dan kampanye K3.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor, Dekan, dosen, serta sejumlah mahasiswa dan mahasiswi, yang turut berperan aktif dalam meningkatkan kesadaran terkait pentingnya K3 di lingkungan kerja, Kamis (16/1/2025).

Dengan mengusung tema “Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Mendukung Sistem Manajemen K3 (SMK3) untuk Meningkatkan Produktivitas”, kegiatan ini menyoroti pentingnya penerapan SMK3 dalam dunia kerja.

Sosialisasi ini tidak hanya memberikan pemahaman teoritis, tetapi juga menanamkan kepedulian terhadap risiko yang mungkin terjadi di tempat kerja.

“Tujuan utama dari sosialisasi ini adalah meningkatkan kesadaran seluruh peserta mengenai pentingnya mitigasi risiko kerja, sehingga dapat meminimalkan bahkan menghilangkan potensi kecelakaan kerja maupun penyakit akibat kerja,” ujar Manager PLN ULP Sinjai, Muh. Ridha Modeong.

Kegiatan ini juga menjadi momen penting untuk membangun kolaborasi yang lebih erat antara dunia akademik dan industri. Para peserta diberikan pemahaman mendalam terkait langkah-langkah implementasi SMK3 yang efektif, diharapkan mampu menjadi agen perubahan di lingkungan masing-masing.

Dengan manajemen risiko yang dikelola dengan baik, hasil dari penerapan K3 dapat dirasakan secara langsung, baik dalam peningkatan keselamatan pekerja maupun produktivitas organisasi. Komitmen seperti ini diharapkan menjadi inspirasi bagi institusi lain untuk lebih serius mengembangkan sistem manajemen K3 demi terciptanya lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif.

Sebagai penutup, kegiatan sosialisasi ini menjadi pengingat bahwa K3 bukan sekadar kewajiban, tetapi juga bentuk tanggung jawab bersama demi kesejahteraan setiap individu yang terlibat di dalamnya. (*)

Baca juga :  Setelah 3 Kali Pratama, Kini Soppeng Raih Penghargaan KLA Peringkat Madya Tahun 2022

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...