“Dengan adanya rekonstruksi jaringan dan pemangkasan pohon ini, kami berharap bahwa potensi gangguan listrik yang mungkin saja terjadi akibat cuaca itu bisa diminimalisir, sehingga masyarakat dapat menikmati pasokan listrik yang lebih stabil dan aman,” ujarnya.
Kegiatan serupa juga masih akan dilanjutkan pada hari Kamis, 30 Januari 2025 untuk memastikan seluruh pekerjaan selesai dengan optimal.
“Kami juga mengimbau kepada warga masyarakat untuk terus memberikan dukungan kepada tim teknik PLN, terutama terkait izin akses bagi tim pemeliharaan PLN ULP Sinjai pada saat melakukan pekerjaan di lapangan,” tambah Ridha.
PLN ULP Sinjai berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh warga masyarakat, sekaligus menjaga keamanan dan keberlanjutan sistem kelistrikan yang andal di seluruh Kabupaten Sinjai. (*)