Kolonel Inf Dannie Hendra Hadiri Rapat Strategis DPD RI Bahas RUU Perkotaan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pamen Ahli Bidang Ideologi Politik (Idpol) Poksahli Pangdam XIV/Hasanuddin, Kolonel Inf Dannie Hendra, turut serta dalam Rapat Kunjungan Kerja (Kunker) Komite I DPD RI dalam rangka Penyusunan Daftar Inventarisasi Masalah (DIM) Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perkotaan. Acara ini berlangsung di Ruang Rapat Pimpinan Gubernur Sulawesi Selatan, Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Senin (3/2/2025).

Dipimpin langsung oleh Ketua Komite I DPD RI, Dr. dr. H. Andi Sofyan Hasdam, S.Pn, rapat ini bertujuan untuk menyusun dan menyempurnakan DIM RUU Perkotaan. Fokus utama pembahasan adalah menghadirkan regulasi yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat perkotaan, seiring dengan dinamika dan tantangan yang semakin kompleks.

Dalam forum ini, berbagai aspek strategis seperti politik, sosial, dan ekonomi turut menjadi perhatian utama. Para peserta rapat diharapkan mampu menghasilkan rekomendasi konkret dan solutif demi menghadirkan regulasi perkotaan yang lebih efektif dan berkelanjutan.

Kehadiran Kolonel Inf Dannie Hendra dalam rapat ini menunjukkan peran aktif TNI dalam mendukung pembangunan perkotaan yang harmonis, sejalan dengan visi pembangunan nasional yang lebih maju dan inklusif.

Dengan semakin kompleksnya permasalahan perkotaan, hasil dari pertemuan ini diharapkan mampu memberikan arah kebijakan yang jelas bagi pengelolaan dan pengembangan kota-kota di Indonesia ke depan. (*Rz)

Baca juga :  Bareskrim Polri Bongkar Penggelapan 20 Ribu Kendaraan Jaringan Internasional Bernilai Rp 876 Milyar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Siswa SMAN 21 Makassar Ukir Prestasi Nasional

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Ahmad Ramadhan Akbar, siswa SMAN 21 Makassar, mencatatkan prestasi di tingkat nasional pada ajang Olimpiade...

Ketika Pakaian Adat Menjadi Bahasa Cinta: Hari Guru Penuh Haru di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pagi di UPT SPF SDN Kompleks Mangkura Makassar, Selasa, 25/11/2025 iagi terasa berbeda. Udara masih...

Pelatihan Juru Bahasa Isyarat, Tim PKK Gandeng Dinas Sosial Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Tim Penggerak PKK Kabupaten Toraja Utara Bersama Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten menyelenggarakan Pelatihan Juru Bahasa Isyarat...

Penguatan ASN Berbasis Merit, Pemda Toraja Utara Gelar Profiling

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Dalam rangka mendukung program prioritas nasional terkait Penguatan ASN berbasis Merit sebagaimana ditetapkan. Pemerintah Daerah...