250 Alumni 82 Siap Ikuti Temu Nasional IV IKA SMANSA Makassar di Yogyakarta, Zainal Paliwang Berikan Apresiasi Kepada Panitia

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Alumni SMA Negeri 1 Makassar angkatan 1982 (SMANSA ’82) terus memantapkan persiapan mereka untuk berpartisipasi dalam hajatan akbar “Temu Nasional (TENAS) IV Tahun 2025 Ikatan Alumni (IKA) SMANSA Makassar” yang akan digelar di Yogyakarta pada tanggal 6 September 2025.

Antusiasme dan solidaritas alumni terlihat jelas dari jumlah peserta yang terus bertambah. Kesiapan ini ditandai dengan telah selesainya verifikasi tahap kedua yang dilakukan panitia pelaksana Tenas IV IKA SMANSA terhadap data peserta dari alumni SMANSA 82 yang telah memastikan keikutsertaannya yakni sebanyak 250 orang.

Data terakhir jumlah peserta itu membuat Ketua Umum IKA SMANSA 82 Dr. Drs. H. Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum merasa bangga terhadap antusias dan kekompakan dari teman-teman seangkatannya di masa SMA ini untuk menyukseskan perhelatan reuni akbar tersebut.

Selain rasa bangga, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) yang akrab dipanggil Om ZAP ini lewat pesan singkatnya di grup whatsapp pengurus IKA SMANSA 82, Rabu (5/2/2025), memberikan apresiasi dan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada panitia pemberangkatan alumni SMANSA 82 ke Tenas IV Yogyakarta yang telah bekerja keras dan berhasil memotivasi teman-teman.

Sementara itu, Admin Pendaftaran SMANSA ’82 untuk TENAS IV Yogyakarta, Muhammad Ansharullah Amin yang populer dengan panggilan Aan menyampaikan, bulan Desember 2024 tercatat baru sebanyak 202 alumni telah menyelesaikan pembayaran registrasi tahap pertama, namun sampai hari ini bertambah lagi 48 alumni pada tahap kedua.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo: Abdul Rahim Pemimpin Masa Depan Di Sulbar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kejati Sulsel Bongkar Dugaan Korupsi Bibit Nanas Rp60 Miliar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan melakukan penggeledahan di tiga lokasi berbeda pada Kamis (20/11/2025) terkait penyidikan...

Akibat Pengrusakan Aset, PT Barapala Alami Kerugian Mencapai Rp 5 Miliar

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Direktur PT Barumun Raya Padang Langkat (Barapala), M Syukri menyesalkan bentrok yang terjadi antara sekuriti...

Kapolres Halmahera Utara Pimpin Sertijab Kasat Reskrim, Kapolsek Malifut dan Penyerahan Jabatan Kasi Propam

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Kepolisian Resor Halmahera Utara, Maluku Utara menggelar serah terima jabatan, (Sertijab) dan penyerahan jabatan...

Akhir Tahun Makin Hemat, Informa Mall Panakkukang Tawarkan Cashback hingga Rp11 Juta

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menjelang akhir tahun, Informa kembali memanjakan pelanggan setianya di Kota Makassar lewat penawaran spektakuler yang...