Ulang Tahun Ke-21, Radio Suara Bersatu Sinjai Banjir Ucapan Selamat

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Radio Suara Bersatu FM, merupakan Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai mulai mengudara sejak 2004 silam.

Tepat pada Jumat, (21/02/2025), radio yang mengudara pada frekuensi 95,5 Mhz kini telah berusia 21 tahun.

Di Hari Ulang Tahun (HUT)-nya yang ke-21, stasiun yang berada di Kantor Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Sinjai tersebut dibanjiri ucapan selamat.

Mulai dari kalangan pejabat, akademisi, pemuda, mahasiswa, unsur pimpinan organisasi, hingga para fans dan pendengar setia radio SB.

Mereka semua turut berbahagia atas konsistensi Suara Bersatu FM dalam menyajikan informasi dan hiburan untuk masyarakat Sinjai melalui media radio.

Berikut beberapa ucapan selamat dari berbagai kalangan pada HUT Ke-21 Radio Suara Bersatu FM:

*Kepala Kejaksaan Negeri Sinjai, Zulkarnaen*
“Kepala Kejaksaan Negeri Sinjai beserta jajaran mengucapkan selamat hari ulang tahun Suara Bersatu 95,5 FM Sinjai yang ke-21”.

*Kepala Rutan Sinjai, Darmansyah*
“Selamat HUT ke-21 SBFM Sinjai, semoga semakin maju, inovatif, menginspirasi, dan tetap menjadi radio kebanggaan masyarakat Sinjai”.

*Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Sinjai, Tamzil Binawan*
“Selamat milad Radio Suara Bersatu. Semoga semakin jaya, menginspirasi dan menjadi suara pemersatu masyarakat Sinjai”.

*Kadis Pendidikan Sinjai, Irwan Suaib*
“Selamat hari jadi ke-21 tahun Radio Suara Bersatu FM Sinjai”.

*Kadis Kominfo dan Persandian, Mansyur*
“Semoga Radio Suara Bersatu terus menjadi sumber informasi dan hiburan bagi pendengar setia. Teruslah berkarya menghadirkan program berkualitas”.

*Rektor Universitas Islam Ahmad Dahlan Sinjai, Suriati*
“Semoga Radio Suara Bersatu terus menjadi sumber inspirasi, hiburan dan informasi bagi para pendengar setia. Teruslah berkarya menghadirkan program-program berkualitas dan menjadi suara masyarakat. Sukses selalu!”.

Baca juga :  Sambut Program Makan Bergizi Gratis, Maysir Yulanwar akan Bangun Peternakan Ayam Berkapasitas 50 Ribu Ekor di 3 Kecamatan

*Pimpinan BAZNAS Sinjai*
“Semoga Radio Suara Bersatu FM Sinjai menjadi pilihan terdepan dan terus menjadi sarana hiburan dan sumber informasi yang kredibel untuk masyarakat Sinjai”.

*KPU Sinjai*
“Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sinjai mengucapkan selamat HUT Ke-21 tahun Radio Suara Bersatu 95,5 FM Sinjai”.

*Keluarga Besar MAN 1 Sinjai*
“Selamat memperingati HUT Ke-21 Tahun Radio Suara Bersatu FM Sinjai”.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

BAZNAS Makassar Gelar Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah Bersama Muslimat NU

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dalam upaya memperkuat kapasitas pelayanan umat, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Makassar berkolaborasi dengan...

Gara gara Ayam Dalam Kelambu Pink,Netizen Auto Salah Fokus

PEDOMANRAKYAT, WAJO - Sebuah video unik viral di media sosial memperlihatkan seekor ayam bangkok yang berada dalam kelambu...

PODSI Sulsel Dirikan Koperasi untuk Kesejahteraan Atlet Dayung dan Pelatih

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Pengurus Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Provinsi Sulawesi Selatan masa bakti 2025–2030 memulai langkah...

Satlinmas Tomoni Timur Gelar Patroli Malam Rutin, Pastikan Wilayah Tetap Kondusif dan Tertib

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan, Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) se-Kecamatan Tomoni Timur...