16 KK di Dusun Sunggumanai Desa Belapunrangan Terendam Air Setinggi Betis Orang Dewasa

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Akibat diguyur hujan deras, salah satu dusun di Desa Belapunrangan, Kecamatan Parangloe, Kabupaten Gowa terendam air setinggi betis orang dewasa, Selasa (04/03/2025).

Dusun yang terendam air ini adalah Dusun Sunggumanai yang dihuni oleh kurang lebih 1.000 orang penduduk, namun cuman 16 KK dengan jumlah penduduk sebanyak 84 orang yang rumahnya terendam air di dusun ini.

Kepala desa Belapunrangan, Muh Jafar dalam wawancaranya mengatakan, benar di Dusun Sunggumanai ada 16 KK warganya yang rumahnya terendam air dikarenakan akibat hujan deras kemarin namun kami pihak desa dan kecamatan sudah melakukan antisipasi atas hal ini.

"Memang benar pak ada 16 KK warga saya yang rumahnya terendam air didusun ini. Ini disebabkan karena hujan yang sangat deras kemarin sehingga memicu naiknya air tapi kami dari pihak desa dan kecamatan sudah melakukan tindakan untuk mengantisipasi hal ini" kata kades.

Perlu diketahui bahwa Dusun Sunggumanai, Desa Belapunrangan, Kecamatan Parangloe ini memang adalah langganan banjir. (Alfian Irma)

Baca juga :  engerjaan Ruas Pinrang-Rappang Masuki Tahap Penghamparan Lapis Pondasi dan Uji Mutu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Lomba Poster K3 JTK PNUP Edukasi Mahasiswa Soal Zero Accident di Laboratorium

PEDOMANRAKYAT, MAROS — Ketua Jurusan Teknik Kimia (JTK) Politeknik Negeri Ujung Pandang, Wahyu Budi Utomo, HND., M.Sc., kembali...

Dari Gorontalo hingga Toraja Utara, 154 CPNS Jalani ‘Kawah Candradimuka’ di Pusjar SKMP LAN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pusjar SKMP LAN Makassar menyambut para peserta Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (Latsar CPNS)...

Kejati Sulsel Bekuk Buronan Pemalsuan Dokumen di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati Sulsel, Soetarmi, menyatakan, tim gabungan intelijen Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan...

Menag Terima Lahan IAIN Bupati Bima

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Menteri Agama RI diwakili Sekjen Kementerian Agama Prof. Dr. Kamaruddin Amin menerima penyerahan secara simbolis...