Bhabinkamtibmas Aiptu Muh. Yusuf Beri Rasa Aman, Warga Bisa Tarawih dengan Khusyuk

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Untuk memastikan umat Muslim dapat beribadah dengan aman dan nyaman selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Bhabinkamtibmas Kelurahan Balang Baru, Polsek Tamalate, Aiptu Muh. Yusuf, S.Sos aktif melakukan pengamanan shalat sunnah Tarawih. Kehadirannya di tengah masyarakat bertujuan menciptakan situasi kondusif serta mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Pengamanan ini dilakukan setiap malam di berbagai masjid, termasuk di Masjid Amirul Mukminin, Jalan Abdul Kadir, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar. Selain menjaga keamanan, Aiptu Muh. Yusuf juga membantu kelancaran arus lalu lintas, terutama bagi jemaah yang menyeberang jalan sebelum dan sesudah pelaksanaan ibadah. Langkah ini merupakan bagian dari pelayanan prima kepolisian dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Tak hanya fokus pada pengamanan, Aiptu Muh. Yusuf juga aktif berinteraksi langsung dengan warga. Ia rutin menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama. Melalui komunikasi yang baik, diharapkan kesadaran masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib semakin meningkat.

Menurutnya, peran aktif masyarakat sangat penting dalam menciptakan suasana kondusif selama Ramadhan. "Kami mengajak warga untuk turut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, agar ibadah di bulan suci ini dapat berlangsung dengan tenang dan khusyuk," ujarnya saat ditemui di lokasi pengamanan pada Sabtu (15/3/2025).

Upaya yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Kehadirannya tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat. Diharapkan, sinergi ini dapat terus berlanjut sehingga tercipta lingkungan yang harmonis, aman, dan nyaman bagi seluruh warga, terutama di momen-momen penting seperti bulan Ramadhan. (*Rz)

Baca juga :  YBM PLN Sinjai Peduli Pendidikan, Salurkan Beasiswa Untuk 4 Suswa Berprestasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...