PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kolonel Arh Henri Yudi Setiawan, S.I.Pem, M.Si selaku Asisten Personalia (Aspers) Kasdam XIV/Hasanuddin, mengikuti sosialisasi terkait perubahan suku bunga Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Tabungan Wajib Perumahan (TWP) AD serta kebijakan baru mengenai uang muka KPR TWP AD.
Kegiatan yang digelar secara virtual ini berlangsung di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam XIV/Hasanuddin, Makassar, pada Kamis, 20 Maret 2025.
Sosialisasi yang dipimpin langsung oleh Mayjen TNI Arief Gajah Mada, SE, MM selaku Asisten Personel Kepala Staf Angkatan Darat (Aspers Kasad), diikuti oleh seluruh pejabat personalia jajaran TNI AD, termasuk para Komandan Satuan (Dansat) dan Kepala Badan Pelaksana (Kabalak) di lingkungan Kodam XIV/Hasanuddin. Kegiatan ini juga dilaksanakan melalui video conference untuk memudahkan partisipasi dari berbagai lokasi.
Pembahasan utama dalam sosialisasi ini meliputi penyesuaian suku bunga KPR, indeks KPR, informasi angsuran, serta kebijakan uang muka bagi prajurit TNI AD. Selain itu, diskusi juga mencakup evaluasi penggunaan produk perbankan untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi dalam program perumahan yang sudah berjalan.
Program KPR TWP AD bertujuan untuk memberikan akses kepemilikan rumah yang lebih mudah bagi prajurit TNI AD, sehingga mereka dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga. Sosialisasi ini juga memastikan bahwa kebijakan terbaru dapat diimplementasikan secara efektif untuk memenuhi kebutuhan perumahan bagi prajurit dan mendukung program perumahan yang lebih optimal.
Dengan dilaksanakannya sosialisasi ini, diharapkan seluruh jajaran TNI AD dapat memahami kebijakan baru dengan baik dan mengoptimalkan manfaat dari program KPR TWP AD. Sehingga, prajurit TNI AD dapat merasakan keuntungan yang maksimal dari program ini, mendukung kesejahteraan mereka baik secara individu maupun keluarga. (*Rz)