PEDOMANRAKYAT, SINJAI, Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif memimpin apel perdana pasca libur dan cuti lebaran idul Fitri 1446 Hijriyah di Halaman Kantor Bupati Sinjai, Rabu (9/4/2025).
Apel ini turut diikuti ileh Wakil Bupati Andi Mahyanto Mazda, Sekretaris Daerah Sinjai Andi Jefrianto Asapa, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, ASN dan Non AasN Lingkup Pemkab Sinjai.
Dalam apel gabungan ini dirangkaikan dengan penyerahan perpanjangan SK Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Lingkup Pemkab Sinjai.
Dalam arahannya, Bupati Sinjai Dra.Hj. Ratnawati Arif mengucapkan selamat merayakan idul Fitri 1446 Hijriyah kepada seluruh ASN dan non ASN Lingkup Pemkab Sinjai.
"Atas nama pribadi dan Pemerintah, kaminucapkan selamat idul fitri mohon maaf lahir dan batin. Tetap istiqamah menjalani aktivitas dengan semangat tinggi dan penuh keikhlasan serta bangun kebersamaan dengan penuh kekeluargaan," jelasnya.
Bupati juga mengajak seluruh ASN untuk meningkatkan disiplin dan semangat kerja agar program pemerintah dan pelayanan kepada masyarakat dapat dilaksanakan dengan baik.
"Kami harap momen ini kita akan lebih semangat, termotivasi dan berkomitmen yang lebih baik, guna memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," tandasnya.
Kepada ASN yang menerima SK perpanjangan P3K, Bupati Sinjai menyampaikan selamat dan hal ini meruapakan syarat untuk melaksanakan tugas sebagaimana penugasan sebelumnya.
"Tentu masyarakat akan melihat dan menilai kehadiran P3K selama ini sebagai abdi negara. Kami juga dari Pemerintah akan melakukan evaluasi secara periodik terhadap kinerja yang dilaksanakan selama ini.