PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda turun langsung memantau proses penebangan pohon yang berpotensi membahayakan pengguna jalan di jalan Tondong, Kelurahan Biringere Kecamatan Sinjai Utara, Senin (14/4/2025) pagi.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Sinjai dalam mengantisipasi potensi bencana terutama di musim hujan saat ini.
Wabup Sinjai yang didampingi oleh beerapa Kepala OPD menegaskan pentingnya langkah preventif yang harus dilakukan untuk menjaga kenyamanan dan keselamatan masyarakat.
“Pemangkasan dan kebersihan lingkungan saya kira ini sangat penting kita lakukan, apalagi menghadapi musim hujan saat ini sehingga perlu ada mitigasi bencana yang kita lakukan,” jelasnya.
Lebih lanjut dikatakan, bukan hanya pemangkasan pohon rawan tumbang tetapi kebersihan lingkungan di setiap instansi juga menjadi hal penting sehingga bisa menjadi contoh bagi masyarakat.