“Sementara Maros, Makassar, Gowa, Jeneponto, Takalar, Bantaeng, Bulukumba, dan Sinjai mengikuti pada hari terakhir,” pungkas Kepala Dinas Pendidikan Sulsel, Iqbal Nadjamuddin.
Setelah sosialisasi, proses pendaftaran SPMB tingkat SMA dan SMK akan digelar secara daring mulai 21 April hingga 9 Mei 2025.
“Tes Potensi Akademik dijadwalkan 13 sampai 17 Mei, dengan jadwal pelaksanaan yang sudah diatur per daerah,” kata Muammar, panitia SPMB.
Tahun ini, Dinas Pendidikan Sulsel melakukan perubahan signifikan pada sistem penerimaan siswa baru. Jalur zonasi resmi dihapus dan digantikan dengan jalur domisili. Selain jalur tersebut, seleksi juga dibuka melalui jalur afirmasi, prestasi, serta perpindahan tugas orang tua, Muammar, panitia SPMB, menandaskan. (Hdr)