PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Memperingati Hari Kartini yang jatuh pada tanggal 21 April, Pemerintah Kabupaten Pinrang menggelar kegiatan Pelantikan dan Pengukuhan sejumlah pengurus organisasi Wanita, di Ruang Pola Kantor Bupati Pinrang, Senin (21/4).
Organisasi wanita yang dilantik dan dikukuhkan oleh Bupati Pinrang, Irwan Hamid adalah Bunda Forum Anak Kecamatan, Bunda Literasi Kecamatan, Forum Kabupaten/Kota Sehat, Dewan Kesenian Kabupaten Pinrang, serta pengukuhan pengurus Bunda Pokja PAUD, Bunda PAUD Kecamatan, dan Ketua Pembina Posyandu Kecamatan.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pinrang, Irwan Hamid menyampaikan apresiasinya kepada seluruh organisasi wanita yang selama ini telah mendukung pelaksanaan program pemerintah serta ikut andil dalam pelayanan masyarakat.
Bupati Irwan meminta, pengurus yang dilantik ini dapat menjalankan tugas dengan komitmen dan dedikasi tinggi.
Menurut Irwan, organisasi-organisasi ini memiliki visi yang sejalan dengan pemerintah, yaitu menghadirkan kesejahteraan bagi masyarakat.
“Untuk itu, kepada seluruh perangkat daerah agar turut memberikan perhatian dan dukungannya terhadap pelaksanaan program kerja mereka,” harap Bupati Irwan.
Selain pelantikan, Bupati Irwan juga menyerahkan sejumlah bonus kepada para juara yang telah mengangkat nama Kabupaten Pinrang sebagai Juara Umum pada ajang Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-XXIII Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Kota Masamba, Kabupaten Luwu Utara, beberapa waktu lalu.