PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. – Sebanyak 10 Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) di Toraja Utara siap menjangkau anak putus sekolah yang ingin melanjutkan pendidikan.
Hal ini disampaikan oleh Ketua DPD FK PKBM Toraja Utara, Rabu (23/4/2025) bahwa pihaknya bersama pemerintah daerah dalam hal ini TP PKK Toraja Utara untuk siap menjangkau anak-anak yang putus sekolah sebagai bagian dari pembangunan daerah.
“Saat ini pusat kegiatan belajar masyarakat di Toraja Utara ada 10 PKBM yang siap menjangkau dan melayani dalam dunia pendidikan khususnya di Toraja Utara, dengan program paket A, B, dan C serta pelatihan dan kursus,” ungkap Nataniel Maraya.
Berikut 10 PKBM di Toraja Utara yang siap menjangkau dan melayani anak-anak yang putus sekolah dan ingin mendapatkan pelatihan dan peningkatan kualitas sumber daya mereka:
1. PKBM Imanuel Toraja, di Lembang Nonongan Selatan, Kecamatan Sopai.
2. PKBM Sinar Kasih, di Jln. Konstan, Rantepao.
3. PKBM Duta, di Jln .Abdul Gani, Malangngo’.
4. PKBM Arrang Kameloan, di Bua Tallulolo, Kecamatan Kesu.