Evaluasi Laboratorium IPA SMA 2 Enrekang : Menyusun Strategi Baru dari Balik Meja Diskusi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG — Suasana di UPT SMA Negeri 2 Enrekang, Sulawesi Selatan, Senin, 28 April 2025, terasa berbeda.

Di ruang laboratorium IPA, dua sosok penting yaitu, Drs. Gunawan, M.Si., selaku guru pendamping satuan pendidikan, dan Kepala Laboratorium IPA, Drs. Imran Tahir, M.Pd., terlibat dalam diskusi panjang.

Agenda mereka yaitu, mengevaluasi program laboratorium dan merancang langkah baru demi mendongkrak kualitas pembelajaran sains di sekolah tersebut.

Diskusi berlangsung santai, namun serius. Gunawan dan Imran menelusuri satu per satu capaian program yang telah dijalankan di tiga bidang laboratorium Fisika, Kimia, dan Biologi.

Mereka mencatat adanya peningkatan pemahaman siswa lewat praktikum, meski belum sepenuhnya ideal. “Praktikum berhasil mendekatkan siswa pada konsep nyata. Tapi, masih banyak ruang untuk perbaikan,” ujar Gunawan.

Namun, bukan hanya keberhasilan yang dibahas. Mereka juga mengupas berbagai kendala yang selama ini membelit kegiatan laboratorium, mulai dari keterbatasan alat dan bahan praktikum, hingga minimnya jumlah tenaga laboran yang kompeten.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Disdik Sulsel Gelar Rekonsiliasi Dana BOSP

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...