Dandim Kolonel Franki Ajak Prajurit Hidup Sederhana dan Harmonis saat Kunjungi Koramil Wajo dan Bontoala

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dalam upaya memperkuat komunikasi internal dan memastikan kondisi satuan tetap solid, Komandan Kodim (Dandim) 1408/Makassar, Kolonel Inf. Franki Susanto, SE melakukan kunjungan kerja ke dua koramil di Kota Makassar, Jumat (9/5/2025). Didampingi Ketua Persit KCK Cabang XI Kodim 1408/Makassar PD XIV/Hasanuddin Ny. Santy Franki Susanto, kunjungan ini menyasar Koramil 1408-03/Wajo dan Koramil 1408-04/Bontoala.

Tepat pukul 13.31 WITA, rombongan tiba di Markas Koramil Wajo yang terletak di Jalan Serui, Kecamatan Wajo. Sambutan hangat dari para perwira, anggota, dan ibu-ibu Persit langsung membalut suasana dengan keakraban khas keluarga besar TNI.

Danramil 1408-03/Wajo, Mayor Inf. Dewa Putu Gede, menyampaikan apresiasi atas kedatangan Dandim. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa semangat pengabdian tak pernah surut. “Kami tetap solid dan siap menjalankan tugas,” ujarnya penuh keyakinan.

Dalam arahannya, Dandim Kolonel Franki menekankan pentingnya membangun kehidupan yang sederhana dan harmonis di lingkungan satuan maupun keluarga. Dandim juga mengingatkan prajurit untuk terus menjaga kesehatan dan menjauhi segala bentuk pelanggaran. “Olahraga itu wajib, dan jangan tergoda hal-hal yang bisa merusak kehormatan sebagai prajurit,” tegasnya.

Tak hanya menyapa para prajurit, kunjungan ini juga menjadi ajang pembinaan bagi para istri anggota TNI. Ketua Persit KCK Cabang XI Kodim 1408/Makassar PD XIV/Hasanuddin, Ny. Santy Franki Susanto mengajak anggota Persit untuk tampil sopan dan menjaga etika, terutama dalam berkomunikasi dengan atasan maupun sesama anggota. Ia juga mengingatkan pentingnya administrasi keluarga, termasuk pengurusan Kartu Pengenal Istri (KPI) serta prosedur perizinan bagi yang melaksanakan ibadah umrah. “Bekerja boleh, tapi jangan lupa kewajiban sebagai bagian dari organisasi Persit,” pesannya bijak.

Suasana penuh semangat juga terasa saat rombongan melanjutkan perjalanan ke Koramil 1408-04/Bontoala. Sambutan dari Danramil Mayor Inf. Rafiuddin dan Ny. Aidha Rafiuddin beserta anggota tak kalah meriah dan bersahabat, menegaskan kuatnya ikatan kekeluargaan di lingkungan TNI AD.

Baca juga :  Sore Bercerita: Seni Tak Pernah Sunyi dari Komunikasi Visual

Sejumlah perwira Kodim turut hadir mendampingi kegiatan ini, antara lain Pasipers Kodim 1408/Makassar Mayor Inf. Ramli, Pasi Log Kodim Mayor Arh. Rohmat Agus, Pasi Intel Kodim 1408/Makassar Mayor Inf. Amir, Danramil 1408-12/Tamalanrea Kapten CHK Lufti Guska, Pasi OPS Kodim 1408/Makassar Kapten Inf. Mulyono, serta Dan Unit Intel Kodim 1408/Makassar Kapten Inf. Herman.

Dengan semangat kebersamaan, kunjungan kerja ini tak sekadar agenda formal, melainkan momentum penting untuk meneguhkan nilai-nilai kedisiplinan, kesederhanaan, dan keharmonisan di tengah dinamika tugas prajurit dan keluarganya. (*Rz)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Sekda Sinjai: Peta Proses Bisnis Jadi Instrumen Penting Tingkatkan Pelayanan Publik

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sinjai, Andi Jefrianto Asapa membuka secara resmi Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Peta...

PNUP Benahi Akses SDN 79 Mambue dengan Paving Ramah Lingkungan

PEDOMANRAKYAT, MAROS – Masalah klasik jalan becek dan berlumpur di depan SDN 79 Mambue akhirnya tuntas. Jalan tanah...

Tim Dosen PNUP Atasi Genangan Air di SDN 79 Mambue dengan Paving Block Ramah Lingkungan

PEDOMANRAKYAT, MAROS — Tim dosen Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) menerapkan teknologi paving block berpori untuk mengatasi persoalan...

Dua Warga Luat Unterudang Terkena Panah, Warga Luat Unterudang Minta Kapolda Sumut Copot Kapolres Padang Lawas

PEDOMANRAKYAT, PADANG LAWAS - Warga Luat Unterudang yang melakukan aksi menginap di PT Barapala diserang oleh puluhan oknum...