Berpartisipasi pada Dies Natalis ke-73 Fakultas Hukum UNHAS, Angkatan 87 yang Mengusung Tema “Semua Karena Cinta”

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. "Perhelatan Dies Natalis ke-73 Fakultas Hukum telah usai, berjalan sukses, berbalut happy & cinta. Terima kasih tak terhingga kepada Pak Ketua om Boer dan teman-teman IKA FH-UH '87 yang telah berpartisipasi menyempatkan waktunya hadir, memberikan dukungan moril, materi maupun doanya," tulis Niny Savitri di grup WhatsApp IKA FH-UH '87.

Niny menyampaikan hal itu setelah dia dan sejumlah temannya, angkatan '87, menghadiri puncak acara Dies Natalis ke-73 Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (UNHAS) di Tamalanrea, Makassar, Sabtu, 10 Mei 2025.

Om Boer yang dimaksud adalah Muhammad Burhanuddin, Ketua IKA FH-UH angkatan '87. Niny merupakan salah seorang pengurus IKA '87.

Dia mengapresiasi dukungan teman-temannya, baik yang hadir maupun yang berpartisipasi dalam bentuk lain.

Di grup IKA '87, beberapa hari sebelum pelaksanaan kegiatan, sudah dibuatkan list partisipasi booth angkatan '87. Panitia Dies Natalis Fakultas Hukum memang menyediakan booth untuk setiap angkatan dan departemen.

Sejumlah temannya lalu mengisi list. Ada yang menyumbang jus buah segar 50 botol, barobbo 100 pax, bubur ayam 100 pax, jalangkote 200 biji, kue bikang bakar 150 biji, dan beppa lapisi pandan original.

Pada saat kegiatan, di booth angkatan '87 malah disediakan kopi susu, Coto Makassar plus ketupat, dan kue-kue tradisional yang mengundang selera. Kopi susu bahkan sudah tandas sebelum acara fun walk dimulai.

"Hebat ini Fakultas Hukum UNHAS, semua makanan dan minuman yang disediakan gratis," puji seorang wartawan senior.

Barobbo, bubur ayam, apalagi Coto Makassar, merupakan menu yang pas disantap di pagi hari. Makan bersama sahabat lama, di bawah pohon-pohon yang hijau rimbun, di pelataran dekanat Fakultas Hukum, sungguh suasana yang langka.

Baca juga :  Resmikan Lapangan Sepakbola Mini Aryyaguna Tanjung Selor, Gubernur Kaltara Gelar Doa Bersama dan Laga Eksebisi

Rerata mengaku senang karena bisa berkumpul lagi. Saling bertukar kabar, ngobrol, menyapa layaknya teman sesama angkatan, mengingatkan masa-masa mahasiswa dahulu.

Begitupun, tak ada jarak senior-junior, semua berbaur dalam kebersamaan dan kegembiraan. Posisi booth yang menyatu antar angkatan, tanpa sekat, memungkinkan interaksi terjalin baik.

Setelah mengambil menu, sesuai selera, masing-masing bisa duduk ngobrol di kursi-kursi atau beton taman.

"Semoga Allah SWT membalas semua bentuk perhatian dan kebaikan teman-teman. Semua karena cinta," tulis Niny di bagian lain.

"Semua Karena Cinta" merupakan tagline yang diusung IKA '87 kali ini. Semangatnya adalah cinta pada almamater, Fakultas Hukum dan UNHAS, serta saling dukung sebagai satu keluarga besar, tentunya.

Dies Natalis ke-73 Fakultas Hukum UNHAS, tahun 2025 ini punya tema "Unggul untuk Indonesia Maju, Sinergi Menuju Indonesia Emas". Sejumlah guru besar dan civitas akademika Fakultas Hukum, tokoh dan pejabat hadir.

Antara lain Dekan Fakultas Hukum UNHAS, Prof Dr Hamzah Halim, SH, MH, MAP, Ketua IKA Fakultas Hukum UNHAS, Munafri Arifuddin, SH, yang juga merupakan Walikota Makassar, serta Sekjen PP IKA UNHAS, Prof Dr Ir Yusran Jusuf, mewakili Ketua Umum PP IKA UNHAS, Dr Ir Andi Amran Sulaiman.

Rektor UNHAS, Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa, saat membuka acara menyampaikan bahwa Dies Natalis Fakultas Hukum UNHAS merupakan ajang untuk memperkokoh jati diri FH UNHAS di berbagai lembaga negara, instansi, dan profesi. ( ab/r )

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ketum KONI Pusat Lantik Pengurus Pengurus Besar Persatuan Sepak Takraw Indonesia

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR,- Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman melantik Pengurus Besar Persatuan Sepak...

Ruang Guru yang Disambut Senyum dan Prestasi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Selasa pagi, 6 Januari 2026, suasana di UPT-SPF SDN Kompleks Sambung Jawa, Makassar, terasa berbeda....

Pimpin Rapat Staf, Camat Tomoni Timur Tekankan Peningkatan Kinerja 2026

PEDOMANRAKYAT, TOMONI TIMUR — Camat Tomoni Timur, Yulius, menegaskan pentingnya peningkatan kinerja aparatur kecamatan pada tahun 2026. Penegasan...

Dari Makassar untuk Sumatra, Elang Timur Indonesia Salurkan Donasi Kemanusiaan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Elang Timur Indonesia menunjukkan kepedulian nyata terhadap korban bencana alam dengan...