Dimediasi Kapolsek Liliriaja, Kasus Pengeroyokan di Lajoa Berakhir Damai

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG – Kasus pengeroyokan di depan salahsatu mini market di Lajoa Kelurahan Jennae Kecamatan Liliriaja ,Sabtu malam 17 Mei 2025 sekitar pukul 23,30 akhirnya berakhir damai.

Setelah kejadian malam itu juga kedua belah pihak dibawa ke Mapolsek Liliriaja di Cangadi dan akhirnya kedua belah pihak sepakat untuk berdamai ditandai surat pernyataan yang ditanda tangani kedua belah pihak . Perdamaian kasus tindak pidana tersebut bisa terwujud berkat pendekatan dan mediasi yang dilakukan Kapolsek Liliriaja Iptu La Ode Muhammad Irwan S,Sos bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Kaharuddin serta Babinsa Kelurahan Jennae

"Syukur Alhamdulillah berkat mediasi,pendekatan dan pemberian pengertian antar pelaku dan korban akhirnya berhasil mencapai kesepakatan damai atau restorative justtice," jelas Iptu La Ode

Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,IK M,IK melalui Kasi Humas AKP H Husain menyebutkan dengan mediasi yang dilakukan akhirnya kejadian tersebut dapat diselesaikan secara damai dan tidak memicu konflik lanjutan .

"Pihak kepolisian akan terus memantau situasi dan perkembangannya serta tetap melakukan upaya preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," tambah Kapolres.(ard)

Baca juga :  Rekonstruksi Transformasi Menuju Polri yang PRESISI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...