Kapolres AKBP Rise Sandiyantanti Hadiri Acara Serah Terima Jabatan Kepala KSOP Utama Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Rise Sandiyantanti menghadiri acara serah terima jabatan Kepala KSOP Utama Makassar yang berlangsung di Aula Mataram, Senin (19/5/2025). Acara ini menandai pergantian pimpinan dari Sahatua P. Simatupang kepada Jon Kenedi.

Kapolres hadir langsung sebagai bentuk dukungan dan sinergi antarlembaga dalam menjaga keamanan serta kelancaran operasional Pelabuhan Makassar.

"Kehadiran beliau menunjukkan kuatnya komitmen sinergitas antara Polri dan KSOP. Kami siap mendukung penuh tugas-tugas Kepala KSOP yang baru," kata Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil saat dikonfirmasi.

Serah terima jabatan berlangsung khidmat dan penuh harapan, ditutup dengan ucapan selamat bertugas kepada pejabat baru serta apresiasi atas dedikasi Sahatua P. Simatupang selama masa jabatannya.

Acara ini sekaligus mempertegas bahwa kekuatan sinergitas antara instansi merupakan kunci dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima, khususnya di kawasan strategis seperti Pelabuhan Makassar. (*)

Baca juga :  Sambangi Warganya, Bhabinkamtibmas Tabaringan Dekatkan diri Kepada Masyarakat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...