Haswidy Buka Konferensi PWI Pinrang, Muhammad Nur Kembali Terpilih Secara Aklamasi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Saat ini, dinamika yang dihadapi insan pers dalam menjalankan tugas jurnalistik begitu kompleks, sehingga dibutuhkan sikap bijak dan profesionalisme dari setiap jurnalis untuk menghadapi hal tersebut.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Kominfosandi) Pinrang, Andi Haswidy Rustam, saat membuka Konferensi ke-5 Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pinrang, di Aula Kantor Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Pinrang, Sabtu (21/6).

Haswidy mengingatkan, sangat penting bagi jurnalis untuk tetap menjaga keseimbangan informasi dan membangun sinergi dengan pemerintah daerah demi kepentingan masyarakat luas.

Haswidy mengatakan, kolaborasi antara pemerintah dan insan pers adalah modal penting dalam menyampaikan informasi yang mencerahkan, mendidik, dan menginspirasi masyarakat.

Karena itu, katanya, sinergitas dan kerjasama antara PWI dan Pemerintah Kabupaten Pinrang tetap terjalin kuat, demi mewujudkan masyarakat yang lebih cerdas, maju, dan sejahtera.

Haswidy menegaskan, dalam pelaksanaan konferensi PWI Pinrang ini, Pemerintah Kabupaten Pinrang mendukung penuh kegiatan ini, sebagai upaya dalam memperkuat komitmen peningkatan kualitas jurnalistik dan memajukan dunia pers di Kabupaten Pinrang.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Bupati Harap, KONI Pinrang Perhatikan Kebutuhan Atlit Selama Porprov di Sinjai dan Bulukumba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Pangdam XIV/Hsn Dorong RS Kesdam Tingkatkan Pelayanan Menuju Standar Kepresidenan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wujud kepedulian terhadap pelayanan kesehatan prajurit, keluarga besar TNI, serta masyarakat, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI...

1.019 Prajurit Bintara Resmi Dilantik, Pangdam XIV/Hasanuddin Ingatkan Jati Diri Prajurit

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko memimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba)...

Kunker ke Topdam, Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Integritas dan Rekrutmen TNI Bersih

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menegaskan komitmen kuat terhadap pembinaan integritas, profesionalisme, dan kualitas...

Presiden Prabowo Panen Raya Padi di Karawang, Tegaskan Arah Pertanian Modern Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto turun langsung ke sawah Karawang untuk memimpin panen raya padi,...