Syafa dan Zafran Juara I Pantomim FLS3N 2025 Tingkat Kota Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Status WhatsApp Kepala Sekolah, guru-guru, dan sejumlah orangtua memasang flyer yang sama: Selamat dan Sukses UPT SPF SD Negeri Borong Juara I Pantomim FLS3N Kota Makassar. Dalam flyer itu terdapat foto Syafa dan Zafran dengan baju bergaris hitam putih dan wajah dipupur khas pemain pantomim.

Syafa dan Zafran, keduanya murid kelas 5A SD Negeri Borong, Kecamatan Manggala, pada Selasa, 24 Juni 2025, meneguhkan diri sebagai Juara I Lomba Pantomim dalam Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) Tingkat Kota Makassar, tahun 2025.

Lomba pantomim ini digelar di SMP Telkom Makassar, Jalan APP Pettarani.

Dalam penyelenggaraan FLS3N, selain pantomim diadakan pula beberapa cabang lomba, yakni menggambar eksplorasi, menyanyi solo, kriya, mendongeng, menulis cerita, dan menari.

Asy Syafa dan Muh Zafran Putra Irman sudah dua tahun berturut-turut menjadi Juara I Pantomim. Sebelumnya, mereka menjadi Juara I pada tahun 2024, ketika masih bernama FLS2N (Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional). Dengan keberhasilan ini maka keduanya akan mewakili Kota Makassar untuk FLS3N Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Keberhasilan kedua pantomim cilik ini tak lepas dari bimbingan langsung Mulyati Husain, ibu dari Syafa, yang pernah jadi Ketua Bunda Pustaka SD Negeri Borong. Bimbingan dan arahan juga diberikan oleh Saparuddin Numa, Kepala Perpustakaan Gerbang Ilmu. Latihan biasanya diadakan di Perpustakaan Gerbang Ilmu SD Negeri Borong.

Syafa dan Zafran merupakan siswa yang berbakat dalam bidang seni. Selain jago pamtomim, Syafa sudah mengoleksi banyak piala dari lomba mewarnai dan menggambar.

Sementara Zafran tercatat sudah beberapa kali juara lomba baca puisi di sejumlah ajang dan di berbagai tingkatan. (ab)

Baca juga :  Pangdam XIV/Hasanuddin Dorong Optimalisasi Penyerapan Gabah dan Beras Demi Ketahanan Pangan Nasional

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...

KH Masse Laibu Terpilih Aklamasi Memimpin MUI Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana tugas Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pinrang, KH Masse Laibu, akhirnya terpilih secara...