Pangdam XIV/Hasanuddin Buka Turnamen Tenis Lapangan HUT ke-80 RI, Kobarkan Semangat Kebersamaan dan Sportivitas

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dalam semangat memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno memimpin langsung pembukaan turnamen tenis lapangan di Lapangan Tenis Gelora Sultan Hasanuddin, Jl. Sungai Tangka, Kota Makassar, Selasa (12/8/2025). Ajang ini menjadi bukti bahwa olahraga bukan hanya tentang menang dan kalah, tetapi tentang menghidupkan rasa persatuan, disiplin, dan kebersamaan di tengah keluarga besar TNI.

Acara berlangsung hangat dan penuh antusiasme, dihadiri para Pejabat Utama Kodam, Kepala Badan Pelaksana Kodam, unsur komandan satuan, perwira, prajurit, serta Ketua dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV/Hasanuddin. Kehadiran mereka tidak hanya sebagai bentuk dukungan, tetapi juga sebagai simbol kekompakan dan solidaritas yang terus terjaga.

Dalam sambutannya, Mayjen TNI Windiyatno menegaskan bahwa turnamen ini merupakan rangkaian kegiatan HUT kemerdekaan yang memiliki nilai strategis, karena menggabungkan aspek fisik, mental, dan emosional. “Olahraga adalah media untuk menguji daya juang, membangun semangat pantang menyerah, dan mempererat tali silaturahmi. Inilah modal penting bagi prajurit dalam mengemban tugas mulia menjaga keutuhan NKRI,” ujarnya penuh semangat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Dzikir dan Doa, Awali Kegiatan Milad FT UMI Ke 50

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...