Warkop 183 Satukan Rasa dan Ragam Profesi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menikmati kopi pagi hari di warung kopi (warkop) menjadi tren dan habit (kebiasaan, red) tersendiri dikalangan masyarakat kota Makassar.

Hampir semua ragam profesi tumpah ruah di warkop-warkop yang ada di Kota Makassar.

Mulai dari masyarakat umum, dosen, pengusaha hingga pejabat dan purnawirawan TNI/POLRI.

Fenomena ini semakin menjamur seiring dengan aktivitas dan kebutuhan masyarakat untuk bertemu dan sekedar silaturahmi.

Dr Asdar, salah satu member komunitas penikmat kopi (KPK) warkop 183 mengamati adanya pergeseran budaya "pertemuan" dari ruang tamu berpindah ke warkop terdekat.

"Selain menjadi habit, kehadiran warkop menjadi solusi efektif untuk berinteraksi satu sama lainnya," tuturnya.

Hal itu terlihat disalah satu warkop yakni "warkop 183" KM 15 Daya Makassar, Kamis, 21 Agustus 2025.

Warkop 183 sendiri menyajikan kopi susu "khas" dan berbagai jajanan seperti nasi kuning, jalangkote yang menambah selera bagi pengunjung.

Om Agung, selaku owner menyampaikan, warkopnya buka di pukul 06.00 pagi hingga jam 08 00 malam.

"Alhamdulillah berbagai profesi menikmati kopsus alias kopi susu 183," ucapnya.

Suharto, salah satu karyawan di PT Makassar Te'ne ini sudah lama menjadi pelanggan tetap warkop 183.

"Selain kopinya yang khas, kehangatan dan kebersamaan dengan pengunjung lainnya menjadi poin tersendiri," kuncinya. (Hdr)

Baca juga :  Di Sela-sela Anjangsana, Istri Pj. Bupati Sinjai Mampir Beli Kue Bolu di Pinggir Jalan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...

Awal Tahun, Pusjar SKMP LAN Tegaskan Komitmen Mitra PPNPN

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana Aula Hasanuddin, Rabu (7/1/2026) siang, tampak berbeda dari hari-hari kerja biasa. Deretan kursi tertata...

Sinergi Tanpa Sekat, Musrenbang Kunjung Mae Fokus pada Skala Prioritas dan Visi “Muliakan Makassar”

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Komitmen untuk memacu roda pembangunan di Kelurahan Kunjung Mae terus dibuktikan secara nyata. Pada Kamis...

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Soppeng Gelar Panen Raya Jagung Serentak

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Sebagai bentuk dukungan terhadap kebijakan strategis pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional, Polres Soppeng menggelar...