Jaga Kamtibmas, Polsek Wajo Intensifkan Patroli Malam di Titik Rawan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Personel Polsek Wajo Polres Pelabuhan Makassar kembali menggelar kegiatan Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada malam hari sekitar pukul 23.00 Wita.

Patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Wajo Kompol Muhammad Idrus dengan menggunakan satu unit kendaraan roda empat, menyusuri sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polsek Wajo.

Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, menjelaskan bahwa patroli KRYD ini merupakan upaya kepolisian untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang masih beraktivitas pada malam hari.

“Patroli malam ini menyasar kawasan rawan gangguan kamtibmas, termasuk area pusat keramaian, perbankan, serta tempat hiburan malam. Kami ingin memastikan situasi tetap aman dan terkendali,” ungkap Aipda Adil.

Dalam giat tersebut, personel Polsek Wajo melakukan pemantauan langsung di beberapa titik strategis, di antaranya:

Jl. Nusantara, tepatnya di depan pintu pelabuhan serta aktifitas tempat hiburan malam (THM).

Kantor-kantor perbankan di wilayah hukum Polsek Wajo.

Sekitar New Makassar Mall yang menjadi pusat aktivitas warga.

Pos Satkamling Kelurahan Ende, sebagai bentuk sinergi dengan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

Adapun rute patroli yang dilalui yakni Jl. Tentara Pelajar – Jl. Nusantara – Jl. Ahmad Yani – Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo – Jl. P. Diponegoro – Jl. Muhammadiyah – Jl. Salemo – Jl. Tarakan – Jl. Satando.

Kehadiran polisi di tengah masyarakat pada malam hari diharapkan mampu mencegah tindak kriminalitas, sekaligus menumbuhkan rasa aman. (*)

Baca juga :  Pererat Sinergitas, AKBP Restu Wijayanto, SIK Berkunjung Ke Kantor Harian Radar Selatan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...