Pegasus Hadirkan Inovasi: Turnamen Domino Pakai Tirai Sejak Babak Awal

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Suasana penuh semangat kemerdekaan begitu terasa di Gedung Olahraga Remaja Ragunan, Pasar Minggu, Minggu (24/8/2025). Sejak pukul 08.00 pagi hingga 22.00 malam, ratusan pasang mata menyaksikan sengitnya Turnamen Domino Kemerdekaan Royal Pegasus, yang diikuti 96 pasangan peserta dari berbagai daerah.

Turnamen ini diselenggarakan oleh Gardu Royal Pegasus, dengan dukungan dan partisipasi sejumlah gardu domino dari wilayah Jabodetabek, Bandung, Garut, hingga Makassar. Antusiasme peserta dan penonton terlihat jelas sejak babak awal.

Ketua Panitia, Egha, menegaskan bahwa turnamen ini digelar bukan hanya sebagai ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wujud kebersamaan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Turnamen ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antargardu, mempererat persaudaraan, dan memberi warna baru dalam tradisi permainan domino. Tahun ini istimewa karena untuk pertama kalinya dalam sejarah turnamen, dari babak awal pertandingan sudah menggunakan tirai di meja permainan,” ujar Egha.

Tampak hadir pula dan ikut ambil bagian dalam turnamen ini sejumlah tokoh penting, antara lain Sekjen DPP Partai Perindo Andi Muhammad Yuslim Patawari, Dirjen Pemberdayaan Kementerian Pelindungan Pekerja Migran Indonesia M. Fachri.

Ketua Gardu Pegasus Sukriansyah S. Latief, Ketua Dewan Pembina Gardu Pegasus H.M. Azis Wellang, Ketua Pengda PORDI Jakarta Selatan Karyawan Andi Radi, Ketua Pengprov PORDI DKI Andi Patonangi, Ketua Departemen Humas dan Media BPP Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS), Suwardi Thahir da Ketua Departemen Administrasi dan Keanggotaan KKSS, Ilham Rasyid.

Dalam kesempatan itu, Karyawan Andi Radi menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan turnamen.

“Saya sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Gardu Pegasus dengan mencoba menerapkan pertandingan yang betul-betul sesuai dengan aturan PORDI dan menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas,” ujarnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Sanggar Seni Sombere SMPN 3 Makassar Harumkan Nama Indonesia di Panggung Budaya Internasional Thailand 2025

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Identitas” Unhas Kembali Gelar Dikdas

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Penerbitan Kampus ‘identitas’ Universitas Hasanuddin, Sabtu (11/10/2025) menggelar pendidikan dasar (dikdas) bagi para reporter dan...

Nyalakan Kembali Nama Mayor Thoeng di Hati Makassar

Oleh Arjuna Asnan Amin Alumni Departemen Sejarah FIB Unhas Nama Mayor Thoeng Liong Hoei mungkin belum banyak dikenal oleh...

Akar Rumput Rayakan Kebersamaan Lewat Milad Beruntun Akhir Pekan Ini

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Komunitas Akar Rumput kembali menunjukkan kehangatan dan kekompakannya. Akhir pekan ini, kelompok yang dikenal akrab dan...

PUKAT Sulsel Desak Penegakan UU Minerba, Tambang Ilegal di Maros Ancam Warga dan Lingkungan

PEDOMANRAKYAT, MAROS – Debu merah berterbangan di sepanjang poros Moncongloe, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Truk-truk bertonase besar hilir...