PEDOMANRAKYAT, MAROS - Kepala Staf Kodam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, SE, MM., menghadiri upacara puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang berlangsung di Apron Skadron Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Minggu (5/10/2025). Kehadiran Kasdam menjadi wujud nyata komitmen Kodam XIV/Hasanuddin dalam mendukung sinergitas TNI dan memperkuat soliditas antar matra.
Dengan mengusung tema “TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju”, upacara dipimpin Kaskodau II Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos. Acara ini diikuti oleh personel TNI AD, TNI AL, TNI AU, Polri, serta dihadiri unsur Forkopimda, instansi pemerintah, tokoh masyarakat, hingga pelajar, yang bersama-sama menyaksikan kebersamaan prajurit dalam menjaga keutuhan bangsa.
Kasdam XIV/Hasanuddin menegaskan bahwa peringatan HUT TNI bukan sekadar seremoni, melainkan momentum untuk merefleksikan kembali pengabdian prajurit. “TNI akan selalu hadir di garis terdepan menjaga kedaulatan bangsa. Kehadiran kita bersama rakyat menjadi sumber kekuatan untuk mewujudkan Indonesia yang maju, berdaulat, dan bermartabat.”
Rangkaian kegiatan diwarnai parade pasukan lintas matra, defile kendaraan taktis dan tempur, serta penampilan barisan prajurit yang memancarkan semangat disiplin dan profesionalisme. Hal ini menjadi gambaran nyata kesiapan TNI dalam menghadapi tantangan sekaligus bentuk pertanggungjawaban kepada rakyat Indonesia.
Peringatan HUT ke-80 TNI diharapkan semakin memantapkan semangat juang prajurit di bawah komando Kodam XIV/Hasanuddin. Kasdam menekankan, melalui soliditas, loyalitas, dan dedikasi tanpa batas, TNI akan terus menjadi garda terdepan yang mengawal persatuan bangsa dan memberikan pengabdian terbaik bagi kejayaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (*Rz)