LAN RI Makassar Serahkan Hasil Uji Kompetensi/Job Fit Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Pemkab Mamasa

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAMASA – Pemerintah Kabupaten Mamasa menerima hasil Uji Kompetensi/Job Fit Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemerintah Kabupaten Mamasa dari Ketua Seleksi Uji Kompetensi Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI Makassar Dr. Muhammad Aswad, M.Si.

Acara serah terima yang dirangkaikan dengan apel bersama tersebut disaksikan langsung oleh jajaran ASN Lingkup Pemerintah Kabupaten Mamasa, di Halaman Kantor Bupati Mamasa, Senin (6/10/2025).

Penyerahan hasil Job Fit yang diterima langsung oleh Bupati Mamasa Welem Sambolangi berisi 28 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Parata (Eselon II).

Ini merupakan hasil seleksi uji kompetensi oleh LAN Makassar yang dilaksanakan pada beberapa waktu lalu di Makassar.

Bupati Mamasa Welem Sambolangi dalam sambutannya, menegaskan bahwa hasil job fit tersebut merupakan hasil murni dari seleksi independen yang dilakukan oleh pihak LAN RI wilayah Makassar.

Dia menyatakan bahwa tujuan dari pelaksanaan job fit tersebut adalah agar dapat melihat kompetensi dasar seorang pemimpin untuk dapat ditempatkan pada jabatan sesuai dengan kemampuan dan keilmuannya.

“Dengan hasil seleksi ini kita dapat melihat kemapuan para pejabat untuk dapat menempati jabatan yang sesuai dengan keilmuannya. Jadi tidak ada lagi istilah titipan atau hasil lobi-lobi tapi ini murni dari hasil uji kompetensi yang independen. Apapun hasilnya mari kita terima dengan baik karena inilah hasil yang sesungguhnya.” Terang Welem.

Bupati juga berpesan kepada jajaran ASN agar memperbaiki sikap dan meningkatkan pelayanan yang lebih baik lagi dalam melakukan pelayanan kepada rakyat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Cegah Pengaruh Narkotika ke Pelajar, Satnarkoba Polres Pelabuhan Makassar Gelar Penyuluhan di Pulau Barrang Caddi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Disdik Sulsel Bekali Operator Cabang Dinas Lewat Bimtek BOSP 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pelaksana Tugas Sekretaris Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Mustakim, membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Bantuan Operasional...

Presiden Prabowo Beri Hormat kepada Mentan Amran dan Petani: Swasembada Pangan Tercepat dalam Sejarah Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi...

UPT Pariwisata Lutra Gelar Rakor Perdana, Optimalkan Pelayanan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Objek Wisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (UPT Pariwisata) Kabupaten...

Kondisi Bencana Cukup Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Setelah turun langsung ke beberapa titik di lokasi bencana alam seperti Kao Barat dan...