Kapolsek Mamajang Tegaskan Komitmen Intensifkan Patroli Malam Demi Rasa Aman Warga

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kapolsek Mamajang Polrestabes Makassar, AKP Mustari Alam, S.Sos., terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan masyarakat. Sebagai bentuk upaya memberikan rasa aman dan nyaman, patroli malam hingga dini hari kini lebih diintensifkan, khususnya di titik-titik strategis yang dianggap rawan tindak kejahatan.

Perwira Pengawas (Pawas) IPDA Joko, didampingi KSPK AIPTU Junus Palimbung, menegaskan bahwa patroli tidak lagi terbatas pada siang hari. “Patroli malam hingga dini hari kita maksimalkan agar situasi Kamtibmas tetap kondusif. Ini bagian dari pencegahan tindak kejahatan sekaligus menciptakan lingkungan yang aman bagi masyarakat,” ungkapnya.

Langkah ini, menurut IPDA Joko, bukan hanya sebatas rutinitas, melainkan wujud nyata dedikasi aparat dalam mengayomi masyarakat. Dengan hadirnya polisi di jalanan pada jam-jam rawan, diharapkan masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang tanpa rasa khawatir.

Terpisah, Kapolsek Mamajang, AKP Mustari Alam, S.Sos., turut menegaskan bahwa kegiatan patroli ini merupakan komitmen bersama. “Kami akan memaksimalkan dan mengintensifkan patroli agar masyarakat benar-benar merasa nyaman. Jika ada hal mencurigakan, segera laporkan kepada kepolisian. Kerjasama masyarakat sangat penting,” jelasnya saat dikonfirmasi melalui via Whatsapp, Rabu (8/10/2025).

Ia juga mengajak masyarakat untuk ikut berperan serta dalam menjaga keamanan. Sinergitas antara polisi dan warga dinilai menjadi kunci utama dalam menciptakan suasana yang harmonis dan kondusif. “Keamanan bukan hanya tugas polisi, tetapi tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, Polsek Mamajang berharap kehadiran patroli malam hingga dini hari dapat menjadi inspirasi bahwa rasa aman bisa diwujudkan jika ada sinergi antara aparat dan masyarakat. Situasi yang kondusif bukan hanya mimpi, tetapi hasil nyata dari kerja sama dan kepedulian bersama. (*Rz)

Baca juga :  Wujud Rasa Syukur HUT ke-80 TNI, Kodam XIV/Hasanuddin Gelar Doa Bersama

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Pangdam XIV/Hsn Dorong RS Kesdam Tingkatkan Pelayanan Menuju Standar Kepresidenan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wujud kepedulian terhadap pelayanan kesehatan prajurit, keluarga besar TNI, serta masyarakat, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI...

1.019 Prajurit Bintara Resmi Dilantik, Pangdam XIV/Hasanuddin Ingatkan Jati Diri Prajurit

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko memimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba)...

Kunker ke Topdam, Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Integritas dan Rekrutmen TNI Bersih

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menegaskan komitmen kuat terhadap pembinaan integritas, profesionalisme, dan kualitas...

Presiden Prabowo Panen Raya Padi di Karawang, Tegaskan Arah Pertanian Modern Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG – Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto turun langsung ke sawah Karawang untuk memimpin panen raya padi,...