PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pengurus Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar rapat koordinasi membahas rencana penulisan buku bertema keinsinyuran di kantor PT Agrinas Pangan Nusantara, Makassar, Rabu (8/10/2025).
Kegiatan ini dihadiri sejumlah pengurus dan anggota PII dari berbagai bidang keilmuan, di antaranya Sri Gusty, Fatriady, Andi Muh Syafar, Anhar, Jasman, dan Wahniar Hamid.
Rapat dipimpin Wakil Sekretaris PII Sulsel, Ir. Fadly Ibrahim, yang menekankan pentingnya pendokumentasian pengetahuan dan pengalaman para insinyur dalam bentuk buku sebagai warisan intelektual bagi generasi mendatang.
“Buku ini diharapkan menjadi rujukan akademik sekaligus inspirasi bagi mahasiswa dan praktisi teknik di seluruh Indonesia,” ujar Fadly Ibrahim.