PEDOMAN RAKYAT, GOWA.- Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar mulai melaksanakan program Kuliah Kerja Profesi–Pengabdian Masyarakat (KKP-PM) di SMA Muhammadiyah Sungguminasa, Kabupaten Gowa.
Peserta KKP-PM ini tergabung dalam Kelompok XX, yang terdiri dari mahasiswa Prodi Ilmu Administrasi Negara, Ilmu Pemerintahan, dan Ilmu Komunikasi. Program ini merupakan bagian dari implementasi KKP-PM FISIP Unismuh Makassar tahun akademik 2025 yang mengusung pendekatan berbasis komunitas (community-based service learning).
Supervisor KKP-PM FISIP Unismuh Makassar, Dr. Muhammad Yahya, M.Si, melakukan kunjungan lapangan dan pemantauan awal pada Selasa, 21 Oktober 2025, guna memastikan kesiapan program serta memperkuat sinergi antara mahasiswa dan pihak sekolah.
Muhammad Yahya diterima langsung oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Hj. Kasmawati, S.Ag., M.Pd.I, Bendahara Sekolah Hasnawati Bakri, S.Pd, dan Kepala Tata Usaha Ismi Taufiq, S.Pd.
“Kami berterima kasih atas kesediaan pihak sekolah menerima mahasiswa FISIP untuk melaksanakan KKP-PM. Tahun ini Unismuh Makassar mengarahkan KKP berbasis komunitas, bukan lagi berbasis wilayah, agar mahasiswa dapat membawa inovasi dan keterampilan yang memberi dampak langsung pada lingkungan pendidikan,” dosen Ilmu Komunikasi FISIP Unismuh Makassar.
Lebih lanjut ia menjelaskan, KKP-PM kali ini difokuskan pada pengembangan inovasi dan keterampilan praktis, bukan sekadar kerja fisik. Mahasiswa didorong untuk berbagi pengetahuan dan teknologi tepat guna yang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan tata kelola sekolah.
Berbagai program kerja telah disusun bersama pihak sekolah, di antaranya pelatihan public speaking, pelatihan kepemimpinan dan pembentukan pengurus OSIS, pelatihan jurnalistik sekolah, serta program penguatan Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) yang menjadi prioritas utama kegiatan.