PNUP–Trakindo Perkuat Kolaborasi Cetak Lulusan Siap Kerja

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Upaya mempererat kemitraan pendidikan vokasi kembali dilakukan Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP). Direktur PNUP Prof Rusdi Nur, S.ST., M.T., Ph.D., bersama jajaran pimpinan berkunjung ke kantor PT Trakindo Utama Makassar, 18 November 2025.

Rombongan PNUP diterima langsung General Manager Trakindo, Wenny, beserta jajaran. “Selamat datang Direktur PNUP dan rombongan di kantor Trakindo,” ujar Wenny.

Ia menyampaikan apresiasi atas kunjungan resmi tersebut. Menurutnya, sejak 2014 hubungan Trakindo dan PNUP terbangun dengan baik, terutama dalam menghasilkan lulusan siap kerja yang adaptif terhadap teknologi alat berat. “Sejak 2015, kerja sama ini terus meningkat hingga sekarang,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, Prof Rusdi memperkenalkan para wakil direktur baru kepada pimpinan Trakindo. Di antaranya Prof Ahmad Rizal Sultan, S.T., M.T., Ph.D., sebagai Wadir Bidang Akademik, Dr. Nurhayati, S.Si., M.T., sebagai Wadir Bidang Kerja Sama, Perencanaan, dan Sistem Informasi, serta Sitti Sahriana, S.S., M.App.Ling., sebagai Penanggung Jawab Kegiatan Kantor Urusan Internasional.

“Semoga kolaborasi kedua pihak terus ditingkatkan ke depan,” tegas Prof Rusdi.

Usai pertemuan, rombongan PNUP diajak melihat langsung lingkungan kerja Trakindo, termasuk para mahasiswa yang tengah menjalani praktik kerja atau magang di perusahaan tersebut.

Wakil Direktur Bidang Perencanaan, Kerja Sama, dan Sistem Informasi, Dr. Nurhayati, S.Si., M.T., menambahkan, PNUP siap bergerak cepat mengikuti kebutuhan industri. "PNUP berkomitmen memastikan setiap lulusan memiliki kompetensi relevan, berdaya saing, dan siap terjun ke dunia kerja," tandasnya. (Hdr)

Baca juga :  Sinergi TNI dan Warga, Koramil 1408-10/Panakkukang-Manggala Gelar Karya Bakti Pembersihan Selokan di Manggala

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Prof. Dr. Abdullah Thalib, S.Ag, M.Ag,: Dakwah Gerakkan Transformasi Sosial

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Peran dakwah adalah menggerakkan transformasi sosial dan komunikasi hikmah demi perubahan masyarakat. Dakwah pun menghadirkan...

TGR 27 Juta Ex BUMDes Kasuratan, Pegiat Anti Korupsi Minahasa Minta Audit Menyeluruh Masa Kepemimpinan Dolly Nangley

PEDOMANRAKYAT, TONDANO - Laporan Kejaksaan terkait dugaan penyelewengan dana BUMDes Kasuratan Tahun Anggaran (TA) 2018 sampai 2022 telah...

PWI Pusat Ingatkan Jurnalis Tak Terjebak Copy Paste dan Hoaks di Era Teknologi

PEDOMANRAKYAT, BANDAR LAMPUNG — Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Akhmad Munir, menegaskan bahwa para jurnalis harus...

Direktur WIM Apresiasi Kehadiran SMSI Wajo, Siap Perkuat Kolaborasi Pembangunan Daerah

PEDOMANRAKYAT, WAJO - Direktur Wajo Intelektual Mandiri (WIM), Nurdin Sonte, menyampaikan apresiasi dan sambutan hangat atas kehadiran resmi...