PEDOMANRAKYAT, WAJO - Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2025 yang dirangkaikan dengan Hari Ulang Tahun ke-80 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Lapangan Merdeka Sengkang, Selasa (25/11/2025), dihadiri ribuan guru, pelajar dari semua jenjang mulai PAUD hingga SMA/SMK, serta jajaran pemerintah daerah sebagai bentuk penghormatan terhadap peran guru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
Ketua PGRI Kabupaten Wajo, Dr. H. Muhammad Nur, M.Pd, menegaskan bahwa peringatan ini bukan sekadar seremoni tahunan, tetapi momentum penting bagi seluruh insan pendidikan untuk memperkuat sinergi dan komitmen bersama.
“Perayaan Hari Guru Nasional dan HUT ke-80 PGRI tahun ini menjadi momentum penting bagi seluruh keluarga besar pendidikan di Kabupaten Wajo. Kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk penghormatan kepada para guru, tetapi juga sebagai wujud komitmen bersama untuk memperkuat kualitas pendidikan di daerah kita,” ujarnya.
Selain itu, ia juga menggarisbawahi pentingnya kebersamaan antara pemerintah, organisasi profesi, dan para pendidik. Ia kemudian melanjutkan dengan memberikan apresiasi bagi seluruh pihak yang turut menyukseskan kegiatan tersebut.
“Saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kabupaten Wajo, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, seluruh Pengurus Cabang PGRI, para guru dari berbagai jenjang, serta para siswa yang telah berpartisipasi dan berkolaborasi dalam menyukseskan rangkaian peringatan ini. Kebersamaan dan solidaritas yang ditunjukkan adalah bukti nyata bahwa pendidikan Wajo terus bergerak maju dengan semangat gotong royong. PGRI akan terus menjadi mitra strategis pemerintah dalam memajukan pendidikan serta menjaga martabat profesi guru,” tambahnya.
Usai penyampaian tersebut, rangkaian upacara berlanjut dengan penuh kemeriahan, para guru dan siswa tampak antusias mengikuti setiap sesi kegiatan, mencerminkan tingginya apresiasi terhadap profesi pendidik. Suasana lapangan pun dipenuhi energi positif sebagai wujud penghormatan kepada para pahlawan tanpa tanda jasa.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Wajo, Drs. H. Alamsyah, M.Si, turut memberikan pesan motivatif bagi seluruh pendidik yang hadir.
“Selamat Hari Guru Nasional 2025 dan HUT PGRI ke-80. Guru yang hebat akan menjadikan Indonesia kuat. PGRI bersama seluruh tenaga pendidik memiliki peran besar dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045. Mari kita bangun solidaritas, raih prestasi, dan mewujudkan Indonesia yang cerdas serta manusia yang maradeka,” ujarnya.
Peringatan HGN dan HUT PGRI ke-80 di Kabupaten Wajo juga dirangkaikan dengan berbagai kegiatan apresiasi, pembinaan, dan penguatan kapasitas guru sebagai bagian dari upaya meningkatkan profesionalisme pendidik.
Deden

