Aliran Air PDAM di Wilayah Maccini Sombala Tersendat, Warga Mengeluh Belum Ada Tindakan Konkret

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Aliran air bersih milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di wilayah Maccini Sombala, Kota Makassar, hingga saat ini belum juga mendapat perhatian serius dari pihak terkait. Sejumlah warga mengaku kesulitan mendapatkan pasokan air bersih karena aliran air ke rumah mereka sangat kecil, bahkan ada yang tidak mengalir sama sekali. Kondisi ini sudah berlangsung sejak beberapa bulan terakhir dan dinilai cukup mengganggu aktivitas sehari-hari masyarakat.

Salah seorang warga yang ditemui di lokasi mengatakan bahwa dirinya telah berupaya melakukan pelaporan langsung ke kantor PDAM Cabang Cendrawasih. Namun, alih-alih mendapatkan solusi yang memadai, warga tersebut justru diarahkan untuk menggunakan mesin penyedot air agar alirannya lancar. Menurutnya, saran tersebut bukan solusi yang objektif, sebab masyarakat merasa tidak sepantasnya harus mengeluarkan biaya tambahan hanya untuk memperoleh layanan yang seharusnya menjadi kewajiban PDAM.

“Kami sudah datang langsung ke kantor PDAM Cendrawasih untuk menyampaikan keluhan, tapi malah disuruh pakai mesin penyedot air. Itu bukan solusi yang tepat. Masa kami harus keluarkan uang lagi untuk beli mesin, padahal kami sudah bayar tagihan air setiap bulan,” ungkapnya dengan nada kecewa, Kamis (27/11/2025).

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Bertindak Selaku Pembina Upacara Adhyaksa Camp Pramuka 2023, Leonard : Semoga Bisa Diikuti Oleh Seluruh SMP Se-Sulsel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...