Dari Kanreapia untuk Indonesia: Kisah Rumah Koran yang Membawa Harapan ke Panggung Indonesia Baik Awards 2025

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Semua dilakukan tanpa banyak sorotan, hanya berbekal ketulusan dan kesadaran bahwa menjaga alam berarti menjaga masa depan desa. Hasilnya mulai terlihat: Kanreapia kini dikenal sebagai Kampung Sayur, Kampung Berseri Astra, dan Kampung Iklim Lestari. Desa kecil itu berubah menjadi contoh bahwa gerakan lokal bisa berdampak nasional.

“Ini Penghargaan untuk Semua Warga Desa”

Jamaluddin Dg Abu, pendiri Rumah Koran, menyebut penghargaan ini sebagai hadiah bagi seluruh masyarakat Kanreapia.

“Penghargaan ini penyemangat bagi kami untuk terus bergerak. Tapi ini bukan tentang kami saja—ini milik warga desa yang selalu mendukung setiap langkah,” ujarnya dengan mata berkaca-kaca.

Jamaluddin tahu, tanpa kebersamaan, Rumah Koran tidak akan bertahan. Dukungan masyarakat, relawan, Satbrimob Polda Sulsel, PT Astra International Tbk, dan pemerintah kecamatan telah menjadi pilar yang membuat gerakan ini terus hidup.

Bangga Mewakili Kampung

Salah satu relawan, Akmal, hadir mewakili Rumah Koran di Jakarta. Ia tampak gugup tapi bangga saat naik ke panggung menerima penghargaan.

“Saya tidak pernah membayangkan komunitas kecil seperti kami bisa berada di sini,” ujarnya lirih.

Baginya, Rumah Koran adalah tempat belajar tentang ketekunan. Ia percaya bahwa yang sederhana pun bisa berdampak jika dilakukan dengan hati.

“Kami menjaga alam bukan hanya untuk hari ini. Pertanian adalah warisan untuk generasi yang akan datang. Penghargaan ini membuat kami semakin yakin bahwa langkah-langkah kecil dari kampung bisa merawat Indonesia,” tutupnya. ( ab )

1
2
TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Minibus Terjun ke Sungai, Satu Penumpang Tewas dan Seorang Masih Pencarian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menulis Apa Adanya, Merawat Nurani: BugisPos Menapaki Usia 27 Tahun

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Tak semua media mampu menua dengan anggun. Sebagian gugur di tengah jalan, sebagian lain kehilangan...

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...