Enam Pejabat Pratama di Pinrang Dirotasi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Seiring dengan pergantian tahun baru 2026, Pemkab Pinrang merotasi sekaligus mempromosikan enam pejabat pimpinan tinggi pratamanya yang diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan publik sejalan dengan tuntutan dan dinamika pelayanan yang terus berkembang.

Rotasi dan mutasi pejabat lingkup Pemkab Pinrang ini ditandai dengan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah oleh Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi yang juga disaksikan Sekda Pinrang, A Calo Kerrang dan Kepala BKPSDM Pinrang, Abd Rahman Usman di Ruang Pola Kantor Bupati Pinrang, Jum’at (2/1).

Keenam pejabat pimpinan tinggi Pratama itu, masing-masing Andi Haswidy Rustam yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Kominfosnadi) dirotasi menjadi Inspektur di lingkungan Inspektorat Pinrang menggantikan Muhammad Aswin.

Aswin sendiri bergeser menjadi Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM menggantikan Mukti Ali yang kini menjadi Kepala Dinas Koperasi dan UKM Pinrang.

Sementara itu, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) yang sebelumnya dipimpin Pelaksana Tugas (Plt) Syamsumarlin, kini dikepalai oleh Muhadir Muddin yang sebelumnya juga menjabat Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP) Pinrang.

Sedangkan Rhomy M. Manule yang sebelumnya sebagai Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pinrang, kini dipercaya dan didefinitifkan menjadi Kepala BPBD Pinrang.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Di Hari Ke-15 Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar Kembali Berbagi Takjil Kepada Masyarakat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Menilik Prestasi 2025, Pusjar SKMP LAN Siapkan Strategi 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Awal tahun bukan sekadar pergantian kalender bagi Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Manajemen Pemerintahan (Pusjar...

Dua Wilayah Pesisir di Pinrang Mengalami Abrasi, Bupati Pinrang Lakukan Peninjauan

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Tingginya intensitas hujan yang terjadi awal Januari 2026 ini menyebabkan beberapa wilayah pesisir dan wilayah...

Gagalkan Peredaran Sabu 1 Kilogram di Sidrap, BNNP Sulsel Kejar Pelaku Jaringan Internasional

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Selatan kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran gelap narkotika. Kali...

DPD LIRA Soppeng Siap Mengikuti Rakernas II DPP LIRA Di Bogor 

PEDOMAN RAKYAT ,SOPPENG - Dewan Pimpinan Daerah Lumbung Informasi Rakyat (DPD LIRA) Kabupaten Soppeng siap mengikuti Rapat Kerja...