Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. –
Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het, kenaikan harga di sona 1 mencapai Rp35.000 – 40.000 sehingga warga di Toraja Utara meminta pemerintah daerah melakukan pemantauan dan Operasi Pasar.

Pemkab Toraja Utara (Torut), Sulawesi Selatan (Sulsel), melakukan Operasi Pasar dengan menggandeng Agen Elpiji HM Yunus kadir di beberapa Kecamatan di Toraja Utara yang sudah di petahkan oleh pemerintah daerah dengan sistem Sona, seperti yang dilakukan di Kecamatan Sesean Jumat, (9/1/2026).

Operasi pasar yang digelar Pemerintah daerah lewat dinas Perdagangan bekerjasama Agen HM Yunus Kadir menyediakan 500 tabung Gas Elpiji 3 kg di Kec.Sesean dengan harga Rp 22.000/tabung, setiap warga diwajibkan membawa foto kopi KTP/KK dan warga diharuskan mendapatkan 2 tabung Gas Elpiji subsidi 3 kg/orang dan habis diserbu warga sesean.

Tingginya harga dan kelangkaan Gas elpiji subsidi 3 kg pasca libur Natal dan tahun baru, diduga dipicu meningkatnya pemakaian untuk acara adat hingga penyalahgunaan oleh pengusaha yang tidak berhak.

“Elpiji Subsidi 3 kg diperuntukkan hanya rakyat miskin, namun dipasaran ada oknum-oknum yang tidak berhak untuk membeli juga ikut mendapatkan dengan berbagai cara, walaupun tetap tidak berhak, seperti pengusaha warung, Rumah makan, dan ada juga yang beli untuk dipakai pesta (acara adat rambu solo’ dan rambu tuka’). Tidak tertutup kemungkinan juga adanya Permainan antar pangkalan dan pengecer.” kata kepala bidang Penindakan Dinas Perindagkop Harwan Bukkang, SE saat ditemui wartawan pada Operasi Pasar di Sesean.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Kantor Pos Salurkan BSU, Bupati ASA Minta Dimanfaatkan Dengan Baik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...