PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Kabar duka kembali menyelimuti Kabupaten Sinjai. Salah satu putra terbaik yakni Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Sinjai, Drs. Akbar meninggal dunia, Kamis (06/10/2022) malam.
Informasi meninggalnya Sekda Sinjai ini pertama kali disampajkan oleh Kadis Kominfo dan Persandian Kabupaten Sinjai Tamzil Binawan melalui pesan whatsapp.
Menurut Tamzil, Sekda Sinjai menghembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 22.00 wita di kediaman pribadinya Jalan Bulu Bicara, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara.