Danny Kirim Satu Regu Tim Inti, Bantu Cari 6 Orang Hilang Akibat Longsor di Maros

Bagikan:

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Bencana alam longsor yang terjadi di Cendrana, Kabupaten Maros pada Selasa, 27 Desember 2022, membuat Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto berduka.

Pasalnya, enam orang dikabarkan hilang dan belum diketemukan hingga saat ini. Karenanya, Danny melepas satu tim regu rescue yang beranggotakan enam orang dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar, di kediaman pribadinya, Rabu (28/12/2022).

“Kami turut berduka atas bencana yang dirasakan warga Cendrana, Kabupaten Maros. Kami mengirim bantuan tenaga untuk sama-sama mencari korban. Ini bentuk kepedulian kita,” ucapnya.

Danny meminta tim Damkar yang turun untuk segera mencari korban secara langsung tapi tak lupa mengingatkan untuk tetap waspada dan menjaga diri dalam masa tugas pencarian yakni selama tiga hari.

Sementara, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, Hasanuddin menambahkan jika pengiriman timnya ini merupakan suatu bentuk itikad baik dalam rangka pertolongan korban.

“Jadi ini tim back up an yang kami kirim. Selain 6 korban hilang, material dan kendaraan juga banyak yang ikut hanyut. Kita mengirim tim biar cepat ketemu. Takutnya korban bertambah,” ujarnya.

Baca juga :  Selaraskan Langkah, Camat Titipkan Visi "Bontomatene Berlian" Sebagai Patron Kebijakan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Gandeng Dinkes. Pegawai dan Mitra PLN ULP Tanete Jalani Cek Kesehatan

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA -- Dalam rangka memperingati Bulan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) Nasional, PT PLN (Persero) Unit Layanan...

Mencuri di Toraja, Pria Asal Jatim Diringkus di Kota Makassar Beserta Barang Bukti

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA,' Unit Resmob Polres Toraja Utara Polda Sulsel berhasil mengungkap kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan...

Primkoppol Resor Soppeng Gelar RAT Tahun Buku 2024

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG – Primair Koperasi Kepolisian (Primkoppol) Resor Soppeng menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2024 di Aula...

Mengedukasi Siswa, Satlantas Polres Soppeng Goes To School

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Dalam upaya mengedukasi Siswa (wi) tentang pengetahuan tertib berlalulintas di jalan raya,Satuan Lalu Lintas (Satlantas)Polres...