Bupati ASA Resmikan Pemanfaatan Pasar Udo di Sinjai Selatan

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) meresmikan pemanfaatan bangunan pasar rakyat Udo, di Kelurahan Sangiasseri, Kecamatan Sinjai Selatan, Selasa (24/01/2023).

Bangunan pasar rakyat Udo sendiri dibangun di tahun 2022 lalu, menggunakan alokasi anggaran dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tugas pembantuan Kementerian Perdagangan sebesar Rp2,7 miliar.

Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita, oleh Bupati ASA serta peninjauan sejumlah kios, lapak dan los pasar yang bakal ditempati pedagang.

Bupati ASA mengatakan, revitalisasi pasar yang dilakukan ini sebagai upaya meningkatkan kualitas perdagangan dengan harapan aktivitas pedagang maupun masyarakat dapat lebih nyaman dalam bertransaksi jual beli. Sebab, kesan pasar semrawut hilang dengan bangunan pasar yang telah tertata dengan rapi.

Dengan begitu, Bupati ASA berharap hadirnya bangunan baru Pasar Rakyat Udo dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di sekitar pasar, khususnya kepada pedagang pasar.

“Saya sangat gembira, Alhamdulillah bangunan baru pasar ini sudah siap ditempati. Harapannya kualitas perdagangan lebih baik dan perekonomian dapat meningkat lagi dari sebelumnya,” ucapnya di hadapan para pedagang.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Sukseskan Pilkada Serentak 2024, Bhabinkamtibmas Pattunuang Lakukan Patroli Dialogis

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Polsek Tallo Tingkatkan Antisipasi Perang Kelompok

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tallo AKP Asfada menegaskan komitmennya meningkatkan langkah antisipasi untuk mencegah terjadinya...

Pasca Nataru, Harga Elpiji 3 kg Melambung, Pemda Gandeng Agen HM Yunus Kadir Lakukan Operasi Pasar

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA. - Pasca Tahun Baru, harga elpiji subsidi 3 kg langkah dan melonjak naik dari harga Het,...

749 Karya Terbanyak dalam Lima Tahun, Dewan Juri Tetapkan Peraih Anugerah Adinegoro 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Lima karya jurnalistik yang disiarkan di berbagai media di Indonesia selama 2025 terpilih sebagai peraih...

Wali Kota Jaktim Dorong Pemanfaatan Lahan Kosong Lewat Panen Anggur Warga

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA TIMUR — Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Munjirin, memimpin langsung panen anggur bersama warga di Komplek...