Kodam XIV/Hsn Gerak Cepat Penanganan Korban Banjir Bersama Masyarakat di Wilayah Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, SIP, S.Sos, M.Tr(Han) didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam XIV/Hasanuddin, bersama-sama Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, ST melakukan gerakan cepat (gercep) meninjau titik lokasi terjadinya banjir di beberapa wilayah Kota Makassar dan Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin (13/02/2023).

Hujan yang terus mengguyur hampir di seluruh wilayah Sulsel mengakibatkan sebagian wilayah terkena musibah banjir. Maka dari itu, guna mengecek situasi kondisi masyarakat serta memastikan penanganan banjir berjalan lancar, Pangdam bersama Gubernur Sulsel turun langsung meninjau lokasi tersebut.

Dalam kesempatan ini, Mayjen Totok juga menyempatkan untuk menyapa penduduk sekitar dan mendengarkan keluh kesah permasalahan warga yang terdampak banjir, sehingga diharapkan dapat segera diatasi bersama.

Di saat kejadian banjir, pada kesempatan pertama, Jenderal bintang dua tersebut bersama Forkopimda langsung memberikan makanan siap saji dan bantuan sembako kepada masyarakat terdampak banjir berupa mie instant, air mineral dus dan beras.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  KKPM Kabupaten Morowali Galang Dana Kemanusiaan Untuk Korban Bencana Kebakaran

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Disdagkop UKMP Lutim Gelar Operasi Pasar di Lokasi Safari Ramadhan Tomoni Timur

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Dinas Koperasi, Perdagangan, dan UKM (Disdagkop UKMP) Kabupaten Luwu Timur (Lutim) menggelar Operasi Pasar...

RAT Gapoktan Harapan Baru Cendana Hitam Timur: Transparansi dan Solusi Bagi Petani

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR - Rapat Akhir Tahun (RAT) Gapoktan Harapan Baru Cendana Hitam Timur Semester II 2024 bukan...

Hakim Cecar Theofilus Lias Limongan Dalam Sidang DKPP Terkait Data 801 di Pilkada Tana Toraja

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.-Majelis hakim Upi Hastati (anggota TPD Provinsi Sulawesi Selatan dari unsur KPU) mengajukan sejumlah pertanyaan krusial...

Gegara Cekcok, Mobil Wanita di Makassar Dirusak, Kaca Jebol dihantam Batu

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kaca mobil milik seorang wanita di Makassar jebol diduga akibat hantaman benda tumpul. Insiden tersebut...