Mall Pelayanan Publik Segera Dibangun di Sinjai

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Pembenahan gedung Hotel Sinjai yang beralamat di Jalan Persatuan Raya Sinjai segera dilakukan dalam waktu dekat.

Hal ini dilakukan karena gedung tersebut akan dijadikan sebagai Mall Pelayanan Publik (MPP). Sekitar Rp 3,5 Miliar anggaran yang digelontorkan dalam pembenahan fisik maupun peralatannya.

Peryataan ini diungkapkan Bupati Sinjai Andi Seto (ASA) usai melakukan pertemuan terbatas mengenai pembangunan MPP dengan PJ Sekda Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, Kadis PUPR Sinjai, H. Haris Achmad, Kadis DPMPTSP Sinjai, Lukman Dahlan beserta jajarannya, di ruang rapat Rujab Bupati, Senin (13/02/2023).

“Insya Allah segera kita benahi Hotel Sinjai untuk kita manfaatkan sebagai MPP, pusat pengurusan administrasi di Kabupaten Sinjai,” pungkasnya.

Bupati lulusan Magister Monash University Melbourne itu mengatakan, pihaknya akan melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan instansi vertikal dan lainnya untuk tahap awal menghadirkan MPP.

Dengan begitu setelah pembenahan bangunan rampung dan siap digunakan, komitmen pemberian layanan publik melalui MPP bisa berjalan dengan baik dan lancar.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Bersama Menkes RI, Danny Lakukan Ground Breaking RS UPT Vertikal Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Raih Keberkahan di Bulan Ramadan, Polwan Polres Pelabuhan Makassar Gelar Kegiatan Mengajar Mengaji Bagi Anak-anak di TPA Alif

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka meraih keberkahan di bulan suci Ramadan, Polisi Wanita (Polwan) Polres Pelabuhan Makassar menggelar...

Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar Aktif Pantau Pertumbuhan Bibit Cabai dan Terong yang Disemai di Polibag

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan di wilayah perkotaan, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar aktif memantau pertumbuhan...

Jaga Kamtibmas Selama Ramadan, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar di Pulau Barrang Lompo Terus Tingkatkan Patroli

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan 1446 H / 2025 M,...

Majelis Syuhada, Pejuang Subuh Berkeliling ke Masjid-masjid

PEDOMANRAKYAT, PAREPARE - Akhir-akhir ini salah satu komunitas jamaah yang mendapat simpati dan perhatian umat Islam dan masyarakat...