Puluhan Warga Sinjai Terima Bantuan Program Atensi dari Kemensos

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Pemkab Sinjai dibawah nakhoda Andi Seto Asapa (ASA) terus memberikan perhatian khusus kepada penyandang disabilitas dan warga lansia agar mempunyai hak dan kesempatan yang sama untuk mengembangkan diri.

Hal ini dibuktikan dengan adanya kembali penyerahan sejumlah bantuan yang disalurkan oleh Pemkab Sinjai, bertempat di Halaman Kantor Dinas Sosial Sinjai, Jumat (17/02/2023).

Bantuan yang datangnya dari Kementerian Sosial melalui program Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) ini berupa 29 paket bantuan yang terdiri dari 21 alat bantu dengan yang diberikan kepada lansia dan tuna rungu.

Kemudian, 2 buah kursi roda untuk disabilitas tuna daksa, 1 buah HP tuna netra, 3 buah walker diberikan kepada tuna daksa dan 2 unit motor roda tiga juga diberikan kepada tuna daksa.

Penjabat Sekda Sinjai Andi Jefrianto Asapa yang mewakili Bupati ASA usai menyerahkan secara simbolis bantuan ini menyampaikan apresiasi sekaligus ucapan terima kasih kepada Kemensos RI melalui Balai Pangurangi Takalar yang punya kepedulian terhadap masyarakat Sinjai.

“Ini salah satu wujud kehadiran Pemerintah Daerah dan Pemerintah Pusat dalam mengatasi berbagai permasalahan sosial di tengah masyarakat,” jelasnya didampingi Kadis Sosial A. Muhammad Idnan.

Ia berharap kepada penerima bantuan ini bisa lebih bersemangat menjalani kehidupannya dan bagi yang memiliki usaha semakin giat berusaha.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Piala Dunia U-17 : Indonesia Tahan Ekuador 1-1

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Raih Keberkahan di Bulan Ramadan, Polwan Polres Pelabuhan Makassar Gelar Kegiatan Mengajar Mengaji Bagi Anak-anak di TPA Alif

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka meraih keberkahan di bulan suci Ramadan, Polisi Wanita (Polwan) Polres Pelabuhan Makassar menggelar...

Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar Aktif Pantau Pertumbuhan Bibit Cabai dan Terong yang Disemai di Polibag

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan di wilayah perkotaan, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar aktif memantau pertumbuhan...

Jaga Kamtibmas Selama Ramadan, Bhabinkamtibmas Polres Pelabuhan Makassar di Pulau Barrang Lompo Terus Tingkatkan Patroli

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadan 1446 H / 2025 M,...

Majelis Syuhada, Pejuang Subuh Berkeliling ke Masjid-masjid

PEDOMANRAKYAT, PAREPARE - Akhir-akhir ini salah satu komunitas jamaah yang mendapat simpati dan perhatian umat Islam dan masyarakat...