Kunjungi Markas DPC Panakukang, Pengurus DPD PSI Kota Makassar Bahas Agenda Kegiatan dan Perekrutan Anggota

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Bermaksud lebih memantapkan kepengurusan organisasi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di tingkat DPC (Dewan Pimpinan Cabang) dan DPRt (Dewan Pimpinan Ranting), sejumlah pengurus inti DPD (Dewan Pimpinan Daerah) PSI Kota Makassar mengunjungi markas DPC PSI Panakukkang, Kamis (27/04/2023) petang.

Menjelang magrib, rombongan pengurus DPD PSI Kota Makassar yang dipimpin langsung Israel Rante Lebang, ST (Ketua) didampingi Safira S Palayukan, S.Kep, Ns, M.Kes (Wakil Sekretaris) dan beberapa Kepala Biro diantaranya Pricilia Violent Kusbin (Biro Pemuda) dan Daniel (Biro Sarana), tiba di Sekretariat DPC PSI Panakukang Jl. Dirgantara 6 No.42G Makassar.

Dalam kunjungan tersebut, selain menerima laporan kemajuan pergerakan dan kendala-kendala yang dialami pengurus DPC Panakukang, Ketua DPD PSI Kota Makassar Israel Rante Lebang juga memberikan sejumlah masukan dan kemudian membahas beberapa agenda kegiatan yang harus dilaksanakan secara bersama-sama.

“DPD PSI Makassar sudah memprogramkan sederet agenda kegiatan yang menyasar seluruh lapisan masyarakat. Beragam bentuk kegiatan yang direncanakan, seperti bakti sosial, penyuluhan dan pendidikan, olah raga, hiburan musik dan kesenian hingga bantuan kesehatan, nantinya akan digelar di semua kecamatan atau pada setiap dapil dalam wilayah Kota Makassar,” terang Israel.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Tinjau Jembatan Ake WKO yang Rusak Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Instruksikan Segera Diperbaiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...