Strategi Personal Branding, Mamak Luna : Perkenalkan Diri Secara Luas Manfaatkan Teknologi Digital

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – MomPreneur Makassar Sinergi (MMS) Production menggelar webinar Strategi Personal Branding dengan mengusung tema “Menjadi Tenar di Sosial Media Dengan Jago Personal Branding, di Saoraja Ballroom lantai 2 Wisma Kalla, Jl. Dr. Sam Ratulangi No. 8-10, kota Makassar, Minggu pagi (12/11/2023) sekira pukul 09.00 Wita.

Ketua panitia kegiatan, Mamak Luna mengatakan, kegiatan ini bertujuan sebagai pengembangan kapasitas individual para peserta yang terdiri dari lebih kurang 200 pengusaha perempuan.

“Jadi memang tujuannya adalah untuk mengembangkan skill individu mereka, baik itu sebagai owner maupun dalam kehidupan peran sosial mereka lainnya, tentu tujuannya adalah mengembangkan bisnis mereka itu sendiri” ujarnya.

“Kami bertiga itu, selain saya sebagai ketua panitia, ada juga Uni Lemsur sebagai sekretaris kegiatan sekaligus owner UniQs Kitchen, beserta Uni Sri Wahyuningsih selaku bendahara kegiatan dan owner Rosebud Diary,” terang ketua panitia yang juga selaku ibu rumah tangga pengusaha ini.

“Kami bertiga itu, ada sinergitas didalamnya, dalam artian kami adalah perempuan-perempuan yang memiliki usaha sendiri dan bidang usahanya itu berbeda-beda,” tukas Mamak Luna yang juga owner Taeng Bakery itu.

“Bila bisa bersinergi, meski bidang usaha kita berbeda-beda kenapa tidak ? Ada yang craft, food, dan fashion, semua gabung di MMS ini. Selanjutnya, kami akan buat kegiatan serupa 2 (dua) hingga 3 (tiga) bulan ke depan, agar MomPreneur yang lainnya di Kota Makassar dan sekitarnya itu punya wadah untuk belajar secara kontinyu,” urainya lagi.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Nursinah, SHum, MIP : Perpustakaan Tidak Hanya Jadi Tempat Pinjam Buku Tapi Wadah Berdiskusi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ir. Kamaluddin Resmi Nahkodai AABI, Fokus Tingkatkan Kualitas Infrastruktur

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ir. Kamaluddin, MT.,IPM.,Asean Eng., terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Anemer...

Sambut Hari Pongtiku, Bupati Dedy : Bangsa yang Besar Adalah Bangsa yang Menghargai Jasa Pahlawannya

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Event The Legend Of Pongtiku akan kembali dihelat di Kabupaten Toraja Utara pada bulan Juni...

Rupaka Hair Studio, Tempat Perawatan Rambut yang Tepat di Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Rambut adalah mahkota bagi setiap orang, dan merawatnya dengan baik sangat penting untuk menjaga...

Cegah Banjir, Anggota Koramil 1408-04/Bontoala Bersama Warga Baraya Bersihkan Selokan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Mengantisipasi datangnya musim hujan, Koramil 1408-04/Bontoala bersama masyarakat Kelurahan Baraya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, menggelar...