Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso Sampaikan Hasil Kinerja Selama 1,5 Tahun Menjabat Pangdam XIV/Hsn

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Menjelang masa purna jabatan sebagai Pangdam XIV/Hasanuddin (Hsn), Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, SIP, S.Sos, M.Tr (Han), menggelar apel bersama “Laporan Kinerja Pangdam XIV/Hasanuddin”, bertempat di Lapangan M. Yusuf Makodam, Kota Makassar, Rabu (27/12/2023).

Apel bersama ini diikuti oleh seluruh Pejabat Utama (PJU), prajurit dan PNS jajaran se-Garnisun Kota Makassar, serta dilanjutkan melalui Video Conference (Vicon) diikuti seluruh jajaran Kodam XIV/Hasanuddin baik di wilayah Sulsel, Sulbar dan Sultra.

Dalam arahannya, Pangdam Hasanuddin mengungkapkan, forum anggota merupakan suatu forum tertinggi dalam organisasi Kodam XIV/Hasanuddin, sehingga dirinya menganggap perlunya untuk melaporkan tentang amanah yang diemban, guna para anggota dapat menanggapi, menyarankan dan mengoreksi.

Di kesempatan ini, Mayjen Totok membeberkan terkait kinerja dan hasil membanggakan yang didapatkan sejak mengemban tugas sebagai Pangdam XIV/Hsn selama kurang lebih 1,5 tahun. Adapun pencapaian positif didapatkan pada bidang perencanaan yaitu, RS Tk. II Pelamonia Kodam XIV/Hasanuddin meraih penghargaan sebagai Satker Zona Integritas (ZI) menuju WBK/WBBM Tahun 2023.

Selain itu, kegiatan hibah lebih tinggi dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya terutama dalam hal perenovasian bangunan Kodam, pembuatan sumur bor, sepeda motor ambulance, pembangunan kantor Persit dan RS Mamuju, serta telah meresmikan 1 satuan Batalyon, 1 Kodim dan Koramil tersebar di jajaran teritorialnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Gencar Jaga Kamtibmas, Satbinmas Polres Pelabuhan Makassar Rutin Patroli dan Binluh

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ketua Dewan Pers Prof Komarudin: Tempo Harus Meminta Maaf ke Mentan Amran

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Ketua Dewan Pers, Prof. Komaruddin Hidayat, menegaskan bahwa Dewan Pers siap melanjutkan penyelesaian sengketa jurnalistik...

UMKM Olahan Ikan Didorong Berperan dalam Upaya Cegah Stunting di Sinjai

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Dalam rangka memeriahkan Hari Ikan Nasional yang jatuh pada 25 November 2025, Dinas Perikanan Kabupaten...

GAN Tegaskan Komitmen Kawal Agenda Prioritas Presiden Prabowo: “Ini Tentang Masa Depan Kesejahteraan Rakyat”

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Ketua Umum DPP Garuda AstaCita Nusantara (GAN), Muhammad Burhanuddin, menegaskan kembali komitmen organisasinya untuk hadir...

Zakat dan Harapan Baru untuk Makassar: FOZ Kumpulkan Para Pemangku Kepentingan di UNM

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di sebuah ruang senat yang hangat di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNM, Kamis (20/11/2025), berbagai...