PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Bertempat di Istana Negara, Pelaksana Tugas Gubernur Sulsel A. Sudirman Sulaiman resmi diambil sumpah jabatan dan dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Gubernur Sulsel definitif, Kamis (10/03/2022).
Andalan sapaan akrab Andi Sudirman Sulaiman akan melanjutkan kepemimpinan sebagai orang nomor satu di Provinsi Sulsel hingga sampai berakhirnya masa jabatan Gubernur Sulsel periode 2018-2023. Andi Sudirman saat ini menjadi Gubernur termuda di Indonesia dengan usia 38 tahun.
Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengucapkan selamat atas dilantiknya Plt Gubernur Sulsel A. Sudirman Sulaiman sebagai Gubernur definitif.
“Atas nama pribadi, keluarga, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Sinjai kami mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya Bapak Andi Sudirman Sulaiman menjadi Gubernur Sulsel hari ini oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta,” ujar Bupati ASA.