Cum Laude, Zainal Arifin Paliwang Raih Doktor di Unhas

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Brigjen. Pol. (Purn.) Drs. Zainal Arifin Paliwang, SH, M.Hum, yang saat ini menjabat Gubernur Kalimantan Utara, berhasil meraih gelar doktor dengan predikat cum laude, setelah dengan lantang mampu mempertahankan disertasinya berjudul “Model Collaborative Policy Innovation dalam Pengembangan Sosial Ekonomi Masyarakat Kawasan Pesisir Wilayah Perbatasan di Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara” pada ujian promosi di hadapan dewan penguji, di Aula Lembaga Penelitian dan Pengembangan Masyarakat (LPPM), Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Jl Perintis Kemerdekaan, Senin (19/08/2024).

Ujian promosi ini dipimpin langsung Rektor Unhas, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc yang juga bertindak selaku promotor, didampingi Prof. Dr. Muh Akmal Ibrahim, M.Si selaku kopromotor, Prof. Dr. Moch. Thahir Haning, MSi selaku kopromotor, Dr. Eng. Abdul Rachman Rasyid, ST, MSi selaku penguji internal, Prof. Dr. Ir. Budimawan, DEA selaku penguji internal, Prof. Ir. Sumbangan Baja, M.Phil, PhD selaku penguji internal, dan Prof. Dr.Ing. Ir. Daud Nawir, ST, MT, IPM AseanEng.

Ikut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolda Kaltara Irjen. Pol. Hary Sudwijanto, SIK., MSi, Sekretaris Provinsi Kaltara Dr. H. Suriansyah, MAP, Kajati NTT, Walikota Tarakan, para alumni SMANSA 82 Makassar, para alumni SMP Poso, para staf ahli, keluarga dan beberapa undangan lainnya.

Pada pemaparan disertasinya, Zainal Arifin Paliwang yang didampingi istri tercinta, Hj. Rahmawati, SH, menyampaikan, Kabupaten Nunukan menghadapi banyak polemik terutama terkait peningkatan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat serta pengembangan sumber daya lautnya.

Selama ini, masyarakat pesisir sering dipandang sebagai masyarakat tertinggal secara ekonomi, padahal secara normatif, masyarakat pesisir seharusnya merupakan masyarakat sejahtera karena potensi sumber daya alamnya yang besar.

“Permasalahan nelayan dan masyarakat pesisir merupakan permasalahan kompleks, sehingga usaha pemberdayaannya membutuhkan perhatian serius dan kajian yang mendalam oleh berbagai pihak,” ungkap pria kelahiran Makassar 6 Desember 1962 ini.

Baca juga :  Kapolda Sulsel Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Syuhada Mapolda Sulsel

Menurut mantan Wakapolda Kalimantan Utara ini, potensi ekonomi melalui kewirausahaan di wilayah pesisir Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara sangat besar, karena volume perdagangan cukup besar.

“Maka, potensi tersebut harus dimanfaatkan secara optimal. Dinamika ini menjadi landasan awal bagi pemerintah daerah mengoptimalkan inovasi kebijakan,” tegas Zainal yang juga menjabat Ketua Umum IKA SMANSA 82.

Terkait invasi kebijakan pengembangan sosial ekonomi masyarakat dan pengembangan potensi laut Kabupaten Nunukan, sangat dibutuhkan kolaborasi dengan asumsi, (1) belum adanya komitmen dasar yang diinisialisasi para pemangku kepentingan untuk menghasilkan dan merumuskan kebijakan inovatif dalam mendukung peningkatan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat pesisir.

Kemudian, (2) faktor penyebab timbulnya inovasi kebijakan serta Upaya untuk menyebarkan inovasi ke dalam kebijakan, masih didasari pada motivasi kelompok secara parsial.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kapolres Pelabuhan Makassar dan Bhayangkari Turun ke Jalan Bagikan Takjil Kepada Pengendara Motor dan Mobil

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Di tengah kesibukan aktivitas Ramadan, Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Restu Wijayanto kembali turun ke jalan...

Pastikan Kamtibmas Tetap Kondusif, Jajaran Kapolsubsektor Kepulauan Sangkarrang Gelar Safari Ramadan di Pulau Barrang Lompo

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam suasana penuh keberkahan bulan suci Ramadan, jajaran Kapolsubsektor Kepulauan Sangkarrang menggelar Safari Ramadan di...

Gelar Kegiatan Tadarusan, Lantunan Ayat Suci Al-Qur’an Menggema di Masjid Polres Pelabuhan Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menyemarakkan bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Polres Pelabuhan Makassar rutin menggelar kegiatan Tadarusan bersama....

Hubdam XIV/Hasanuddin  Gelar Program Sosial Kemasyarakatan

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Hubdam XIV/Hasanuddin sebagai salah  bagian dari TNI AD yang  melaksanakan fungsi teritorial secara terbatas sebagai...